Menikmati Suasana Asri Di Kebun Teh Gunung Gambir

0

Jember

merupakan salah satu kota yang ada di Provinsi Jawa Timur. Kota ini lokasinya berbatasan dengan Kabupaten Probolinggo dan Kabupaten Bondowoso di utara, Kabupaten Banyuwangi di timur, dan Kabupaten Lumajang di barat. Terlepas dari itu  Jember juga memiliki banyak sekali destinasi wisata yang menarik untuk dikunjungi kala liburan tiba. Salah satu objek tempat wisata tersebut yaitu Kebun Teh Gunung Gambir Jember. Berikut kami bagikan informasinya, mulai dari daya tarik, lokasi hingga harga tiket masuk ke Kebun Teh Gunung Gambir Jember ini.

 

 

Mengenal Kebun Teh Gunung Gambir Jember

Kebun Teh Gunung Gambir
Photo By : @novianaharyati

 

Kebun Teh Gunung Gambir merupakan salah satu objek tempat wisata di Jember yang cukup populer. Objek wisata yang satu ini sangat cocok sekali untuk menghilangkan penat dari rutinitas pekerjaan. Dimana disini kalian akan disuguhkan dengan suasana asri yang sejuk serta pemandangan hamparan kebun teh yang memanjakan mata. Tak hanya itu saja sob, disini juga terdapat banyak sekali spot foto yang keren dan instagramable.  Kebun teh yang satu ini dikelola oleh PT. Perkebunan Nusantara XII yang juga merupakan peninggalan dari masa kolonial Belanda sejak tahun 1918.

 

BACA JUGA : 7 Wisata Alam di Jember Yang Mempesona

 

Daya Tarik Kebun Teh Gunung Gambir

 

Sama hal nya dengan objek tempat wisata lainnya sob, Kebun Teh Gunung Gambir Jember ini juga memiliki beragam daya tarik yang dapat dinikmati oleh para pengunjungnya. Selain dimanjakan dengan suasana yang sejuk dan asri, tentu ada juga daya tarik lainnya. Adapun daya tarik tersebut yaitu :

 

  • Panorama Alam
Kebun Teh Gunung Gambir
Photo By : @helandaoktivani

 

Yang pertama tentu saja yaitu Panorama Alam nya. Seperti yang sudah dikatakan sebelumnya sob, disini kalian dapat menikmati pemandangan berupa hamparan perkebunan teh yang memanjakan mata. Selain itu, kebun teh ini juga dikelilingi oleh perbukitan yang menambah pesona pemandangannya. Di objek wisata yang satu ini juga sob, kalian dapat melihat secara langsung proses pemetikan pucuk teh, pengeringan, pengepakan bahkan anda juga bisa mencicipi beberapa produk teh tersebut.

 

  • Spot Foto
Kebun Teh Gunung Gambir
Photo By : @amandaintania

 

Yang selanjutnya sob yaitu ada banyaknya spot foto yang instagramble di tiap sudutnya. Jadi tempat ini bukan hanya cocok untuk menyegarkan pikiran saja sob, melainkan juga cocok untuk yang senang hunting foto. Dan spot foto yang paling favorit di tempat ini yaitu jembatan kayu. Karena di Jembatan kayu ini juga sob, kalian dapat melihat hamparan kebun teh yang menghijau. Jembatan kayu ini sob memanjang kurang lebih 200 meteran, dari pinggir jalan utama lokasi wisata menuju ke perkebunan teh.

 

BACA JUGA : Review, Lokasi, Dan Tiket Masuk Pantai Papuma Jember

 

Fasilitas Di Kebun Teh Gunung Gambir

wisata jember
Photo By : @ry_amhi

 

Mengenai fasilitasnya sob, tentu kalian tak perlu khawatir, karena fasilitas yang ada di objek tempat wisata yang satu ini bisa dikatakan sudah cukup lengkap. Adapun fasilitasnya yaitu diantaranya seperti Camping, jogging Track, Penginapan, Lapangan Tenis, Villa, dan fasilitas umum lainnya.

 

Lokasi

wisata jember
Photo By : @graitambar

 

Nah sob, bagi kalian yang tertarik untuk berkunjung ke objek tempat wisata yang satu ini, kalian dapat mengunjungi lokasinya yang terletak di Desa Gelang, Kecamatan Sumber Baru, Kabupaten  Jember, jawa Timur. Jika kalian memulai perjalanan dari pusat kota Jember, maka kalian akan menempuh perjalanan dengan waktu tempuh sekitar 48 km perjalanan.

 

BACA JUGA : Review, Lokasi, Dan Tiket Masuk Taman Botani Sukorambi

 

Jam Operasional

wisata jember
Photo By : @sephiiaaw

 

Sobat juga yang ingin berkunjung ke objek wisata yang satu ini, tentu tak perlu khawatir mengenai jam operasionalnya. Karena objek wisata yang satu ini buka setiap hari selama 24 jam. Jadi sobat dapat berkunjung kapanpun yang kalian inginkan.

 

BACA JUGA : Review, Lokasi, & Harga Tiket Taman Nasional Meru Betiri

 

Harga Tiket Masuk

Photo By : @anawidiyanii

 

Adapun mengenai harga tiket masuk nya, juga kalian tak perlu khawatir karena harganya cukup murah. Kalian hanya perlu memabayar tiket masuk sebesar Rp 3.000 saja per orangnya. Namun jika kalian membawa kendaraan sendiri, maka kalian akan dikenakan biaya parkir sebesar Rp.2.000 untuk motor dan Rp.5.000 untuk mobil. Dan bagi kalian yang ingin menyewa  Home Stay, biaya nya yaitu mulai dari Rp 150.000 sampai dengan Rp 250.000.

 

 

Demikian itulah informasi mengenai objek tempat wisata Kebun Teh Gunung Gambir Jember. Jika ada tambahan, kalian dapat menambahkannya di kolom komentar. Jangan lupa juga untuk share artikel ini ya sob.

 

Selamat berwisata 🙂

How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating 0 / 5. Vote count: 0

No votes so far! Be the first to rate this post.

Comments
Loading...