Review, Lokasi, Dan Tiket Masuk Heha Sky View Jogja

0

Yogyakarta

memang kerap menjadi lokasi tujuan favorit para wisatawan. Karena di Jogja ini sob terdapat banyak sekali destinasi wisata nya yang begitu beragam. Mulai dari wisata alam berupa pantai hingga wisata kekinian dengan view pemandanganan dari atas ketinggian. Nah berbicara mengenai objek tempat wisata yang menawarkan pemandangan dari atas ketinggian sob, ada salah satunya yang cukup menarik yaitu Heha Sky View Jogja. Berikut kami bagikan informasinya, mulai dari daya tarik, lokasi, hingga harga tiket masuk ke Heha Sky View Jogja ini.

 

 

Mengenal Heha Sky View Jogja

Heha Sky View
Photo By : @wck.sltg

 

Heha Sky View ini merupakan salah satu objek tempat wisata di Jogja tepatnya di Gunungkidul. Sebenarnya so, Heha Sky View Jogja ini merupakan tempat makan atau resto modern tiga lantai yang memang mengusung konsep swafoto dengan landscape alam dan taman. Di tempat ini sob, kalian akan disuguhkan dengan pemandangan alam yang sangat memanjakan mata. Selain itu sob, pada saat malam harinya, tempat ini akan bertransformasi menjadi tempat romantis nan syadu. Dimana cantiknya pemandangan lampu-lampu kota yang bak lautan kunang-kunang. Tentunya tempat ini sangat cocok sekali dikunjungi bagi kalian yang senang hunting foto, atau bagi kalian yang berlibur bersama pasangan.

 

BACA JUGA : 8 Tempat Wisata Yang Paling Populer Di Kaliurang Jogja

 

Daya Tarik Heha Sky View

 

Seperti hal nya dengan tempat wisata lainnya di Yogyakarta sob, di tempat ini juga tentu terdapat daya tarik yang memikat para wisatawannya. Adapun daya tarik yang terdapat di objek tempat wisata Heha Sky View Jogja ini sob yaitu :

 

  • Spot Foto Selfie

Heha Sky View
Photo By : @nandadhea_vrnch

 

Daya tarik yang pertama sob yaitu adanya Spot Foto Selfie. Dimana kalian akan menemukan banyak sekali spot untuk berfoto yang keren dan kekinian. Baground berupa pemandangannya yang indah membuat hasil foto semakin cantik. Adapun spot foto yang dapat kalian temukan disini yaitu seperti Sky Glass, teras kaca, Balon Udara, dan juga Sky Bridge.

 

  • Pemandangan Mempesona

Heha Sky View
Photo By : @ahmadrais_87

 

Daya tarik yang selanjutnya sob yaitu pemandangannya yang begitu mempesona. Seperti yang sudah dikatakan sebelumnya sob, bahwa tempat ini akan menyuguhkan hamparan bukit hijau yang memanjakan mata. Lalu ada pemandangan kota Jogja dari atas ketinggian. Dan dimalamnya yaitu adanya pemandangan lampu – lampu kota yang memunculkan suasana romantis.

 

  • Diner Romantis
wisata jogja
Photo By : @fitriaaayu_

 

Daya tarik yang selanjutnya sob yaitu Diner Romantis. Karena sejatinya tempat yang satu ini merupakan sebuah resto sob, maka tentu disini kalian dapat makan – makan. Apalalgi disini kalian akan ditemani dengan suasana yang begitu romantis. Adapun untuk menu makannya sob yaitu seperti nasi goreng, tom yum, bulgogi, pasta, pizza, hingga steak semuanya lengkap tersedia. Sementara untuk minumannya, tersedia aneka wedang tradisional, mojito, cokelat, serta aneka jus.

 

  • Menikmati Sunset

 

Dan daya tarik yang terakhir sob yaitu kalian dapat menikmati sunsetnya yang begitu cantik. Selain pemandangan Jogja dari atas ketinggian sob, tentu sunset di tempat ini sangat diburu wisatawan, apalagi para pecinta sunset.

 

BACA JUGA : 7 Oleh-Oleh Khas Jogja Yang Paling Banyak Diminati

 

Fasilitas Di Heha Sky View

wisata jogja
Photo By : @hafidzmuttaqin

 

Mengenai fasilitasnya sob, tentu kalian tak perlu khawatir, karena fasilitas yang ada di objek tempat wisata yang satu ini bisa dikatakan sudah cukup lengkap. Adapun fasilitasnya yaitu diantaranya seperti Food court, spot foto, Meeting room, Tempat parkir, Musholla, Kamar mandi, toilet, dan Gazebo serta taman.

 

Lokasi

wisata jogja
Photo By : @its.bilul

 

Nah sob, bagi kalian yang tertarik untuk berkunjung ke objek tempat wisata yang satu ini, kalian dapat mengunjungi lokasinya yang terletak di Jalan Dligo Patuk No. 2, Desa Patuk, Kec. Patuk, Kab. Gunungkidul, Yogyakarta. Jika kalian memulai perjalanan dari pusat kota Jogja, maka kalian akan menempuh perjalanan dengan waktu tempuh sekitar 18 Km perjalanan.

 

BACA JUGA : 7 Homestay Di Jogja Yang Murah Dan Nyaman

 

Jam Operasional

wisata jogja
Photo By : @fadqil

 

Sebelum berkunjung ke objek tempat wisata yang satu ini, tentu alangkah baiknya sobat mengetahui terlebih dahulu jam operasionalnya. Adapun untuk jam operasional tempat wisata yang satu ini yaitu mulai pukul 10.00 sampai pada pukul 23.00.

 

BACA JUGA : Paket Wisata Murah Ke Jogja Bersama Keluarga

 

Harga Tiket Masuk

Photo By : @megarahmaniii

 

Adapun mengenai harga tiket masuk nya, juga kalian tak perlu khawatir karena harganya cukup murah. Kalian hanya perlu memabayar tiket masuk sebesar Rp 10.000 saja per orangnya. Namun sob jika kalian ingin berfoto di teras kaca, maka kalian akan dikenakan biaya tambahan sebesar Rp 30.000.

 

 

Demikian itulah informasi mengenai objek tempat wisata Heha Sky View Jogja. Jika ada tambahan, kalian dapat menambahkannya di kolom komentar. Jangan lupa juga untuk share artikel ini ya sob.

 

Selamat berwisata 🙂

How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating 0 / 5. Vote count: 0

No votes so far! Be the first to rate this post.

Comments
Loading...