Review, Lokasi, Dan Harga Tiket Setu Babakan Jakarta

0

Jakarta

merupakan salah satu kota di Indonesia yang terkenal akan populasinya yang padat dan juga terkenal akan kemacetannya. Terlepas dari itu, Jakarta ini juga memiliki potensi wisata nya yang begitu lengkap, mulai dari wisata pantai, wisata hiburan berupa taman bermain hingga wisata sejarah nya. Tentunya liburan di Jakarta ini merupakan tempat yang pas untuk menghilangkan rasa penat dari rutinitas pekerjaan. Dan salah satu objek tempat wisata yang menarik untuk dikunjungi di Jakarta ini yaitu Setu Babakan. Berikut kami bagikan informasinya.

 

 

Mengenal Setu Babakan Jakarta

setu babakan
Photo By : @abimanyu17

 

Setu Babakan merupakan objek tempat wisata di Jakarta yang selalu ramai di kunjungi oleh para pengunjung, apalagi di akhir pekan. Setu babakan ini adalah danau yang memiliki keindahan yang cukup indah, danau ini juga cukup luas sekitar 30 hektare, dengan kedalaman 1-5 meter. Air danau ini cukup bersih dan terawat, degan daerah sekitarnya yang rimbun dihiasi pepohonan. Setu babakan ini merupakan satu dari daerah hijau yang masih bertahan di Jakarta. Disini kamu akan melihat banyak pohon-pohon rindang yang menjadikan suasana sangat sejuk dan menyegarkan. Selain itu, Setu Babakan juga merupakan benteng pertahanan terakhir dari kebudayaan Betawi di tanah betawi.

 

BACA JUGA : Review, Lokasi, Dan Tiket Masuk Museum Bahari Jakarta

 

Daya Tarik Setu Babakan Jakarta

Photo By : @mr_steven_city

 

Sama halnya dengan tempat wisata lainya, Setu babakan ini juga memiliki daya tarik tersendiri untuk menarik para pengunjung, diantaranya :

 

1. Wisata Budaya

 

Wisata Budaya di Perkampungan Budaya Betawi ini merupakan suatu kegiatan sebagai upaya menumbuhkan kembali nilai-nilai tradisional yang dikemas sehingga layak tampil, layak tonton dan layak jual. Wisata Budaya yang dapat dinikmati langsung,  antara lain :

  • Pergelaran Seni Musik, Tari dan Teater tardisional di arena teater terbuka, seperti Marawis, Gambang Kromong, Qosidah, Keroncong, Tanjidor, Lenong, Gambus, Tari Cokek, Tari topeng.
  • Pelatihan Seni Tari, Musik dan Teater tradisional bagi anak-anak dan remaja.
  • Ondel-ondel sebagai icon dari budaya Betawi.
  • Latihan Silat Betawi setiap malam jum’at.
  • Prosesi Budaya sebagai atraksi wisata budaya, meliputi Upacara Pernikahan, Sunatan, Qatham Qur’an, Aqiqah, Nujuh Bulanan, Injak Tanah, Ngaderes, dll.
  • Aktifitas tradisional masyarakat Betawi seperti bercocok tanam, menjala dan memancing ikan, budidaya ikan air tawar, dan sebagainya.
  • Bangunan rumah khas Betawi (atap yang unik dan teras depan rumah yang luas)
  • Hasil industri rumah tangga, seperti souvenir, bir pletok, jus elimbing, kerak telor, laksa, toge goreng, gado-gado, soto, ikan pecak, dodol, geplak, wajik rangi, kembang goyang, rengginang, tape uli, tapis talam, onde-onde, dan lain-lain

 

2. Wisata Air

 

Wisata Air di perkampungan ini merupakan upaya untuk meningkatkan daya tarik wisata dari aspek olahraga air yang mampu menarik wisatawan. Dengan adanya 2 (dua) buah setu yang dimiliki, yaitu Setu Babakan dan Setu Mangga Bolong telah menjadikan Perkampungan Budaya Betawi sebagai tempat wisata yang menarik dengan beberapa atraksi seperti sepeda air, olahraga kano dan memancing dan bersepeda santai mengelilingi setu. Selain itu di kawasan Setu Babakan ini baru dibangun 2 (dua) jembatan gantung sehingga pengunjung dapat menyinggahi pulau buatan di tengah Setu Babakan

 

3. Wisata Agro

 

Wisata Agro adalah suatu bentuk kegiatan pariwisata yang memanfaatkan usaha pertanian sebagai daya tarik wisata dengan tujuan rekreasi, keperluan ilmu pengetahuan, memperkaya pengalaman dan memberikan peluang usaha di bidang pertanian. Daya Tarik dan keunikan wisata agro di Perkampungan ini adalah lokasi pertanian tidak berada khusus, melainkan berada di pekarangan dan di halaman rumah-rumah penduduk, sehingga bila musim buah tiba, ranumnya aneka buah khas Betawi dapat menggiurkan para wisatawan untuk singgah di rumah-rumah penduduk dan biasanya tuan rumah akan segera menyapa wisatawan dan bergegas memetik buah untuk diberikan kepada wisatawan sebagai tanda hormat.

 

Disini kamu dapat berkeliling ke perkebunan, pertanian, serta melihat tanaman-tanaman khas betawi di pelataran rumah-rumah penduduk dengan beragamnya jenis pepohonan hijau dan buah khas Betawi, antara lain Kecapi, Belimbing, Rambutan, Sawo, Melinjo, Pepaya, Pisang, Jambu, Nangka, Namnam, Dukuh, Menteng, Gandaria, Durian, jengkol, Kemuning, Krendang, dll.

 

BACA JUGA : Serunya Mengunjungi Alive Museum Ancol Jakarta

 

Aktifitas Di Setu Babakan Jakarta

setu babakan
Photo By : @nuynuy_baehaqi_malik_

 

Disini kamu dapat menikmati berbagai kegiatan menyenangkan di area setu. Mulai dari kegiatan permainan air, kegiatan bersantai, sampai wisata kebudayaan. Berikut beberapa kegiatan yang bisa dilakukan selama berwisata di setu babakan.

 

1. Aktifitas Kebudayaan

 

Di kawasan ini kamu dapat dengan mudah menjumpai aktifitas keseharian masyarakat Betawi, seperti Latihan Pukul (Pencak Silat), Ngederes (membaca Al Quran bersama-sama dengan wara masyarakat), Aqiqah (acara potong kambing untuk anak yang baru lahir), Injek Tanah, Ngarak Pengantin Sunat, Memancing, Menjala, Budi Daya Ikan Air Tawar, Bertani, Berdagang, Membuat Kerajinan Tangan. Ada Juga aktifitas memasak makanan tradisonal Khas Betawi seperti : sayur asem, sayur lodeh, soto mie, soto babat, ikan pecak, bir pletok, jus belimbing, kerak telor, laksa, toge goreng, dodol, tape uli, geplak, dan wajil.

 

2. Naik Perahu Naga

 

Naik perahu nanga merupakan salah satu aktifitas yang bisa kamu coba disini. Kamu bisa mengelilingi Setu seluas 30 hektar dengan perahu ini dan kamu hanya perlu membayar tiket sebesar 10.000 rupiah saja. Ketika  naik perahu naga ini kamu akan di beri pelampung oleh petugas demi keamanan dan keselamatan.

 

3. Bermain Perahu Kayuh

 

Perahu kayuh ini juga merupakan permainan air lain yang bisa kamu coba. Disini kamu akan melihat banyak perahu kayuh yang tersedia di pinggir danau. Bentuknya bebek, namun tidak hanya bebek saja tetapi ada juga bentuk hewan lain. Perahu kayuh ini hanya bisa di naiki oleh 2 orang saja. Untuk bisa mengelilingi sebagian wilayah Setu dengan perahu kayuh ini, maka kamu harus membayar tiket sebesar Rp 7.500 saja.

 

4. Mancing Ikan

 

Bagi kamu yang suka memancing, area ini sangat cocok untuk kamu karena disini kamu bisa memancing ikan dengan sangat menyenangkan.  Ada beberapa jenis ikan yang bisa kamu dapatkan disini. Namun, mengenai peralatanya seperi umpan ataupun alat pancing tidak di sediakan disini melainkan kamu harus membawanya sendiri dari rumah.

 

5. Mempelajari Budaya Asli Betawi

 

Selain menikmati keindahan alamnya, disini kamu juga bisa mempelajari budaya asli Betawi. Disini kamu akan disuguhkan dengan tarian khas Betawi, seperti tari topeng yang ditampilkan oleh anak-anak yang mengikuti sanggar budaya di Setu Babakan. Selain melihat tarian, kamu juga bissa melihat sekaligus bisa membuat dodol.

 

6. Menikmati Kuliner Betawi

 

Tidak lengkap rasanya jika kita liburan tidak menyantap makanan khas daerah tersebut. Sebagai salah satu tempat cagar budaya Betawi, di Setu Babakan Anda juga dapat menemukan berbagai pedagang yang menjajakan kuliner khas Betawi. Disini kamu dapat menemukan berbagai makanan khas Betawi seperti  kerak telor, soto Betawi, bir pletok, gabus pucung, sampai toge goreng. Harganya juga tak mahal-malah kok, semua dipatok antara Rp 18 ribu sampai Rp 35 ribu saja.

 

7. Melihat Rumah Asli Betawi

 

Karena Setu Babakan merupakan kawasan cagar budaya, maka kamu bisa melihat rumah asli Betawi di lokasi ini. Ada beberapa rumah dengan gaya asli Betawi di sini, lengkap dengan daun pintu yang khas dan terasnya yang luas. Mebel gaya Betawi tentunya juga berbeda dengan rumah-rumah lainnya. Ada juga rumah yang dijadikan kantor pengelola kawasan ini. Benar-benar suasana yang berbeda saat memasuki kawasan ini.

 

BACA JUGA : Pantai Ancol, Wisata Alam Penghilang Penat Di Jakarta

 

Fasilitas di Setu Babakan Jakarta

wisata jakarta
Photo By : @edwartoke_596

 

Sebagai sebuah kawasan cagar budaya, Setu babakan ini tentunya sudah memiliki beberapa fasilitas yang di sediakan. Yaitu :

  • Tempat ibadah (mushola)
  • Panggung pertunjukan seni
  • Tempat bermain anak-anak
  • Teater terbuka
  • Wisma
  • Kantor pengelola
  • Galeri
  • Pertokoan souvenir.

Dengan fasilitas ini pengunjung dapat berfoto menggunakan busana adat khas Betawi dengan lokasi pemotretan yang disesuaikan dengan keinginan pengunjung.

 

BACA JUGA : 6 Tempat Wisata Kuliner Di Jakarta Yang Unik dan Menarik

 

Lokasi

wisata jakarta
Photo By : @nirmalafikri

 

Nah bagi teman – teman yang tertarik untuk berkunjung ke objek tempat wisata yang satu ini, teman – teman dapat menemukan lokasinya yang terletak di Srengseng Sawah, Kec. Jagakarsa, Jakarta Selatan, dekat dengan Depok.

 

Harga Tiket Masuk Setu Babakan Jakarta

wisata jakarta
Photo By : @ayahfauzi710

 

Untuk memasuki kawasan objek tempat wisata di Jakarta yang satu ini kamu tak akan membayar tiket masuk karena sampai saat ini tempat wisata ini masih di buka untuk umum secara gratis. Kamu hanya perlu membayar untuk parkir saja, sepeda motor hanya Rp. 2000 dan biaya parkir untuk mobil Rp. 5000.

 

Jam Operasional Setu Babakan Jakarta

 

Waktu kunjungan bagi wisatawan dan pengunjung telah ditentukan dan dibatasi setiap harinya dari pukul 09.00 – 17.00 WIB.

 

 

Demikian itulah informasi mengenai objek tempat wisata Setu Babakan Jakarta. Jika ada kekurangan, teman – teman dapat menambahkannya di kolom komentar.

 

Semoga bermanfaat

How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating 0 / 5. Vote count: 0

No votes so far! Be the first to rate this post.

Comments
Loading...