8 Wisata Alam di Kabupaten Kaur Yang Mempesona

0

Kaur

merupakan salah satu Kabupaten di Provinsi Bengkulu yang menyimpan destinasi wisata alam yang begitu mempesona. Wisata alam tersebut diantaranya yaitu Pantai, Danau hingga pegunungan yang masih asri nan hijau. Nah bagi kamu yang penasaran, berikut saya bagikan daftar – daftar objek tempat wisata alam yang mempesona di Kaur, Bengkulu diantaranya:

 

 

1. Pantai Linau

wisata bengkulu
Photo By : @janitaawd

 

Objek tempat wisata di Kaur Bengkulu yang pertama adalah Pantai Linau. Ketika kamu mengunjungi Pantai Linau ini, kamu akan disuguhkan dengan hamparan pasir putih dan juga lautan yang berwarna biru yang begitu memanjakan mata. Selain itu, di Pantai Linau ini juga kamu dapat melakukan aktivitas snorkeling maupun diving untuk menikmati pesona bawah laut yang menawan. Kamu juga bisa santai-santai di pinggir pantai karena sudah tersedia warung makan. Untuk lokasinya, Pantai Linau ini terletak di Jalan Lintas Barat, Linau, Maje, Kabupaten Kaur, Bengkulu.

 

2. Pantai Way Hawang

wisata bengkulu
Photo By : @welcomekaur

 

Objek tempat wisata di Kaur Bengkulu yang selanjutnya selanjutnya adalah Pantai Way Hawang. Di Pantai Way Hawang ini kamu akan disuguhkan dengan pemandangan pantai yang memukau. Kamu juga akan dimanjakan dengan hamparan pasir putih yang lembut dan lautan yang bersih serta jernih. Selain itu, di Pantai Way Hawang ini juga kamu akan menemukan sebuah keunikan berupa Batu Jung, yaitu batu yang bentuknya menyerupai kapal atau perahu. Nah disini lah kamu akan mendapatkan spot foto yang keren. Untuk lokasinya, pantai ini berlokasikan di Way Hawang, Maje, Way Hawang, Kaur, Kabupaten Kaur.

 

3. Pantai Laguna

wisata bengkulu
Photo By : @mela_andayani

 

Objek tempat wisata di Kaur Bengkulu yang selanjutnya juga masih berupa pantai yaitu Pantai Laguna. Pantai Laguna ini merupakan wisata pantai andalan Kabupaten Kaur. Karena letaknya berdekatan dengan Provinsi Lampung, maka banyak wisatawan yang ada di sini berasal dari Lampung. Ketika kamu mengunjungi Pantai Laguna ini, kamu akan disuguhkan dengan pemandangan alam yang begitu mempesona. Maka wajar saja jika banyak orang yang mengunjungi Pantai Laguna ini.

 

BACA JUGA : 5 Tempat Wisata Yang Paling Populer di Mukomuko

 

4. Pantai Hili

wisata bengkulu
Photo By : @iam_alian

 

Wisata alam yang mempesona selanjutnya di Kaur adalah Pantai Hili. Ketika kamu mengunjungi Pantai Hili ini, kamu akan disuguhkan dengan keunikannya yaitu bukan pasir putih itu melainkan dengan bebatuan. Bebatuan tersebut bentuknya bulat atau lonjong, sehingga aman untuk kaki dan tidak sakit. Nah bagi kamu yang mencari spot foto yang keren dan menarik di Bengkulu, maka Pantai Hili inilah yang cocok. Lokasi Pantai Hili ini terletak di Jl. Lintas Bar. Bengkulu – Lampung No.37, Cahaya Bathin, Cahaya Bathin, Kec. Semidang Gumay, Kabupaten Kaur.

 

BACA JUGA : 5 Tempat Wisata Yang Menarik Dikunjungi Di Kepahiang

 

 

5. Pantai Sekunyit

wisata bengkulu
Photo By : @syaban_putra

 

Masih berupa pantai, wisata alam yang mempesona di Kaur selanjutnya adalah Pantai Sekunyit. Ketika kamu mengunjungi Pantai Sekunyit ini, kamu tidak hanya disuguhkan dengan pemandangan alam yang menawan, tapi juga dapat menikmati pemandangan para nelayan yang sedang bekerja. Untuk lokasinya, Pantai Sekunyit ini terletak di Jl. Lintas Barat Sumatera, Suka Raja, Tetap, Kabupaten Kaur.

 

6. Danau Kembar

Photo By : @herikajennifer

 

Objek tempat wisata di Kaur Bengkulu yang selanjutnya adalah Danau Kembar. Danau Kembar ini lokasinya cukup berdekatan dengan pantai. Di Danau Kembar ini juga kamu dapat menikmati pemandangan hutan pinus yang asri. Kamu juga di Danau Kembar ini dapat menemukan spot foto menarik salah satunya jembatan bambu.

 

BACA JUGA : 9 Tempat Wisata Yang Menarik di Bengkulu Utara

 

7. Danau Tumutan Tujuh

Photo By : @adzilbudi_al

 

Objek tempat wisata di Kaur Bengkulu yang selanjutnya di Kaur adalah Danau Tumutan Tujuh. Danau Tumutan Tujuh ini dapat kamu temukan di Gunung Patah. Danau Tumutan Tujuh ini dikelilingi oleh pepohonan hijau, sehingga kamu dapat menikmati udara dan suasana yang sejuk nan asri. Selain menikmati pemandangan alam yang begitu cantik, kamu juga disini dapat melakukan kegiatan lainnya seperti memancing.

 

BACA JUGA : 6 Tempat Wisata di Bengkulu Tengah Yang Menarik

 

8. Pantai Air Langkap

Photo By : @jefri_junior1212

 

Selain pantai – pantai yang saya sudah sebutkan sebelumnya, ada lagi wisata pantai yang mempesona di Kaur yaitu Pantai Air Langkap. Pantai Air Langkap ini merupakan tempat wisata yang cocok untuk kamu yang suka foto – foto. Kamu di Pantai Air Langkap ini akan menemukan spot foto dengan background yang menarik seperti bebatuan karang serta deretan pohon kelapa yang berjejer rapi. Kamu juga bisa menemukan ikan di celah-celah karang di Pantai Air Langkap ini. Pantai Air Langkap ini berlokasikan di Pajar Bulan, Kabupaten Kaur, Bengkulu.

 

 

Nah itulah dia daftar – daftar tempat wisata di Kabupaten Kaur, Bengkulu yang tak boleh kamu lewatkan. Semoga artikel ini dapat bermanfaat serta dapat menjadi sumber referensi. Jika kamu ingin menambahkan, kamu dapat menamabahkannya di kolom komentar. Jangan lupa juga untuk membagikan artikel ini.

 

Selamat liburan :):)

How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating 0 / 5. Vote count: 0

No votes so far! Be the first to rate this post.

Comments
Loading...