Kepahiang
merupakan salah satu kabupaten di provinsi Bengkulu yang diresmikan keberadaannya pada 7 Januari 2004 yang juga sebelumnya merupakan wilayah Kabupaten Rejang Lebong. Kabupaten Kepahiang ini memiliki beberapa destinasi wisata menarik yang tak boleh kamu lewatkan kala berkunjung di Bengkulu. Nah langsung saja, berikut saya bagikan daftar – daftar objek tempat wisata menarik di Kabupaten Kepahiang Bengkulu, diantaranya:
1. Taman Kota Kepahiang (Taman Santoso)
Objek tempat wisata di Kepahiang Bengkulu yang pertama yaitu Taman Kota Kepahiang. Di Taman Kota Kepahiang ini, kamu dapat menemukan fasilitas bermain untuk anak-anak. Selain itu, juga terdapat tempat duduk dan air mancur yang menghiasi monumen mantan Presiden Republik Indonesia, Ir. Soekarno dan wakilnya Mohamad Hatta. Suasana di taman ini sangatlah nyaman dan panorama alam di sekitarnya juga sangat cantik. Lokasi Taman Kota Kepahiang ini terletak di Ps. Kepahiang, Kec. Kepahiang, Kabupaten Kepahiang, Bengkulu.
BACA JUGA : 5 Tempat Wisata Yang Paling Populer di Mukomuko
2. Kebun Teh Kabawetan
Objek tempat wisata di Kepahiang Bengkulu selanjutnya adalah Kebun Teh Kabawetan. Kebun Teh Kabawetan ini merupakan perkebunan teh peninggalan Kolonial Belanda yang mana lokasinya tidak jauh dari pusat Kota Kepahiang. Untuk dapat mencapai lokasi Kebun Teh Kabawetan ini, kamu harus menempuh perjalanan sekitar 10 km dari pusat Kota Kepahiang. Di Kebun Teh Kabawetan ini kamu dapat menikmati panorama yang indah serta suasana alam yang begitu sejuk dan menyegarkan. Lokasi tepatnya, Kebun Teh Kabawetan ini berada di desa Sido Makmur, Kaba Wetan, Kabupaten Kepahiang, Bengkulu.
BACA JUGA : 8 Tempat Wisata Yang Menarik Di Bengkulu Selatan
3. Air Terjun Bukit Hitam
Objek tempat wisata di Kepahiang Bengkulu selanjutnya adalah Air Terjun Bukit Hitam. Air Terjun Bukit Hitam ini lokasinya berada di Desa Bukit Hitam Kecamatan Kabawetan. Untuk dapat mencapai lokasi Air Terjun Bukit Hitam ini, kamu harus melakukan perjalanan yang cukup jauh. Di Air Terjun Bukit Hitam ini, kamu akan melihat debit airnya yang lumayan besar, selain itu kamu juga dapat menikmati airnya yang begitu jernih dan segar.
BACA JUGA : 6 Tempat Wisata Yang Menarik di Lebong
4. Air Terjun Curug Embun
Masih berupa air terjun, tempat wisata yang menarik di Kepahiang selanjutnya yaitu Air Terjun Curug Embun. Air Terjun Curug Embun ini berlokasikan di Kecamatan Tebat Karai tepatnya berada di Desa Tapak Gedung. Kabupaten Kepahiang, Bengkulu. Air Terjun Curug Embun ini memiliki ketinggian sekitar 100 meter. Di Air Terjun Curug Embun ini juga kamu akan menikmati panorama pegunungan dengan udara yang sejuk.
BACA JUGA : 8 Wisata Alam di Kabupaten Kaur Yang Mempesona
5. Bukit Hitam Kepahiang
Tempat wisata yang menarik di Kepahiang selanjutnya adalah Bukit Hitam Kepahiang. Di Bukit Hitam ini, kamu dapat melihat jelas awan yang melayang tepat di depan mata. Selain itu, di Bukit Hitam ini juga kamu dapat menikmati udara yang bersih dan sangat sejuk. Untuk dapat mencapai puncak Bukit Hitam ini, kamu harus melakukan perjalanan yang cukup melelahkan. Namun semua itu akan terbayar ketika kamu tiba di lokasi. Untuk lokasinya, Bukit Hitam ini berada di Desa Bukit Hitam yang masih berada di wilayah Kecamatan Kabawetan, Bengkulu.
Itulah demikian daftar – daftar tempat wisata menarik di Kabupaten Kepahiang, Bengkulu. Jika ada tambahan, kamu dapat menambahkannya di kolom komentar. Jangan lupa untuk membagikan artikel ini.