7 Objek Tempat Wisata Alam Terbaik Yang Ada di Berau

0

Berau

merupakan salah satu kota di Indonesia yang letaknya berada di Pulau Kalimantan tepatnya di Provinsi Kalimantan Timur. Berau ini ternyata menyimpan destinasi wisata yang sayang jika kamu lupakan salah satu nya adalah wisata alam. Wisata alam yang ada di Kabupaten Berau ini begitu indah dan cantik yang mana pesonannya tersebut dapat membuatmu terkagum – kagum. Nah berikut adalah daftar objek tempat wisata alam terbaik di Berau Kalimantan Timur yang antara lain:

 

 

1. Pulau Derawan

wisata berau kalimantan timur
Photo By : @jovi_travel

 

Objek tempat wisata alam terbaik di Berau Kalimantan Timur pertama yaitu Pulau Derawan. Pulau Derawan ini juga merupakan tempat wisata terpopuler yang mana sering diburu oleh para wisatawan kala berkunjung atau menikmati liburan di Berau ini. Kamu akan disuguhkan dengan keindahan pantainya yang mempesona dan memanjakan mata. Selain itu, di Pulau Derawan ini juga kamu dapat melakukan snorkeling untuk dapat menikmati pesona bawah lautnya yang keren dan cantik. Bahkan jika beruntung kamu bisa menyelam bersama penyu berukuran besar maupun hiu tutul di Pulau Derawan ini.

 

2. Pulau Maratua

wisata berau kalimantan timur
Photo By : @monika88.nk_

 

Objek tempat wisata alam terbaik di Berau Kalimantan Timur selanjutnya adalah Pulau Maratua. Pulau Maratua ini juga masih termasuk kedalam kawasan Kepulauan Derawan. Pulau Maratua ini merupakan tempat wisata yang tak boleh kamu lewatkan dimana kamu akan terpesona dengan keindahan yang ada di pulau ini. Ketika kamu mengunjungi Pulau Maratua ini, kamu akan disuguhkan dengan pantai yang cantik dimana berpasir putih. Selain itu, di Pulau Maratua ini juga kamu dapat menemukan resort di atas laut seperti yang ada di Maldives. Di Pulau Maratua ini juga kamu dapat menikmati pesona bawah lautnya yang menawan dengan melakukan diving ataupun snorkeling.

 

BACA JUGA : 6 Tempat Wisata yang Keren di Bontang

 

3. Pulau Kakaban

Photo By : @anye_ajach_

 

Masih dalam kawasan Kepulauan Derawan, ada lagi tempat wisata alam terbaik berupa pulau yang juga begitu populer yaitu Pulau Kakaban. Ketika kamu mengunjungi Pulau Kakaban ini, kamu dapat menemukan banyak pantai cantik berpasir putih dengan air laut yang jernih dan berwarna kebiruan. Selain itu, di Pulau Kakaban ini juga memiliki keindahan bawah laut  yang juga tak kalah dari pulau-pulau lainnya di Kepulauan Derawan. Di Pulau Kakaban ini juga kamu dapat menemukan ubur – ubur yang tepatnya berada di Danau Kakaban yang mana merupakan danau air payau yang dihuni oleh ubur ubur dan ikan endemik yang jarang kamu temukan di pulau lainnya.

 

BACA JUGA : 12 Tempat Wisata di Samarinda Yang Populer 2019

 

4. Pulau Sangalaki

wisata berau kalimantan timur
Photo By : @kerangdiudaraa

 

Objek tempat wisata alam terbaik di Berau Kalimantan Timur yang satu ini juga masih satu kawasan di Kepulauan Derawan yaitu Pulau Sangalaki. Ketika kamu mengunjungi Pulau Sangalaki ini, kamu akan ditawarkan dengan keindahan pantai yang ada di pulau ini begitu bersih. Kamu juga akan dimanjakan dengan air laut yang jernih dan bersih serta pasir putih yang luas disini. Selain itu, Pulau Sangalaki ini juga menjadi salah satu spot diving terbaik di Derawan.

 

5. Labuan Cermin

Photo By : @indonesiajuaratrip

 

Objek tempat wisata alam terbaik di Berau Kalimantan Timur selanjutnya adalah Labuan Cermin. Labuan Cermin ini letaknya berada di Kecamatan Biduk-Biduk, Kabupaten Berau, Labuan Cermin merupakan danau cantik dengan air yang jernih yang mana pesona dan keindahnya begitu cantik dan mempesona. Bagi kamu yang suka dengan foto – foto maka kamu wajib mengunjungi Labuan Cermin ini. Selain itu disini juga kamu dapat melakukan snorkeling hingga diving. Labuan Cermin ini lokasinya dapat kamu tempuh dengan melakukan perjalanan sekitar 6 jam dari ibukota Kabupaten Berau, Tanjung Redeb.

 

BACA JUGA : 9 Tempat Wisata Yang Populer di Balikpapan

 

6. Goa Mulut Besar

Photo By : @rini_reni

 

Objek tempat wisata alam terbaik di Berau Kalimantan Timur selanjutnya adalah Goa Mulut Besar.  Berau ini tak hanya memiliki pantai dan pulau saja, tapi Goa Mulut Besar ini juga layak untuk kamu kunjungi. Goa Mulut Besar lokasinya  berada di Kampung Merasa, Kecamatan Kelay. Goa Mulut Besar ini  sering disebut dengan goa kelelawar. Di Goa Mulut Besar ini kamu dapat dengan bebas mengeskplor bagian dalam gua yang dipenuhi kelelawar ini. Selain itu, di dalam goa kamu juga dapat menemukan berbagai jenis batuan alam cantik nan menarik yang mana sudah terbentuk sejak ribuan tahun lalu. Untuk dapat mencapai Goa Mulut Besar ini, kamu harus melakukan perjalanan sekitar  1,5 jam dari Tanjung Redeb.

 

BACA JUGA : 11 Tempat Wisata Tenggarong yang Menarik Dikunjungi

 

7. Air Terjun Jenum

Photo By : @Medium

 

Objek tempat wisata alam terbaik di Berau Kalimantan Timur yang terakhir yaitu Air Terjun Jenum. Air Terjun Jenum ini juga tak boleh kamu lewatkan kala berkunjung di Berau tepatnya  di Kampung Merasa, Kecamatan Kelay. Air Terjun Jenum ini letaknya berada di tengah hutan yang mana suasana yang akan kamu nikmati di sini begitu asri dan menenangkan. Selain itu, ketika kamu mengunjungi Air Terjun Jenum ini, kamu juga akan disuguhkan dengan pesona air terjun yang cantik dimana airnya juga mengalir jernih dan bersih.

 

 

Nah demikian itulah daftar – daftar tempat wisata alam terbaik yang ada di Berau , Kalimantan Timur. Semoga artikel ini dapat bermanfaat serta dapat menjadi sumber referensi untuk kamu yang ingin menikmati liburan di Kalimantan Timur, tepatnya di Berau ini.

 

Selamat berwisata ^_^

How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating 0 / 5. Vote count: 0

No votes so far! Be the first to rate this post.

Comments
Loading...