7 Air Terjun yang Begitu Mempesona di Tuban

0

Tuban

merupakan salah satu kota di Pulau Jawa yang letaknya berada di provinsi Jawa Timur. Tuban ini terkenal dengan sebutan Kota Wali yang mana memiliki destinasi wisata berupa pantai. Namun perlu kamu ketahui, Tuban ini ternyata tak hanya memiliki wisata pantai saja, tapi juga wisata yang mempesona berupa air terjun. Keindahan yang ada di air terjun ini sayang jika kamu lewatkan begitu saja. Berikut ini saya akan membagikan daftar  –  daftar objek tempat wisata air terjun yang mempesona di Tuban Jawa Timur , diantaranya:

 

 

1. Air Terjun Nglirip

wisata air terjun tuban
Photo By : @priy_at

 

Air terjun yang mempesona pertama di Tuban tentu saja Air Terjun Nglirip. Air Terjun Nglirip ini begitu populer yang mana memiliki pesona keindahan yang begitu memanjakan mata. Air Terjun Nglirip ini memiliki ketinggian  yang mencapai hingga 25 meter. Ketika kamu mengunjungi wisata alam yang populer satu ini, kamu akan disuguhkan dengan pemandangan air yang jernih dan bersih yang berwarna biru toska. Selain itu kamu juga akan dapat menikmati udara yang sejuk dan asri dari pepohonan disekelilingnya. Untuk lokasinya, Air Terjun Nglirip ini berada di  Desa Mulyo Agung, Kecamatan Singgahan, Tuban, Jawa Timur.

 

2. Air Terjun Bongkok

wisata air terjun tuban
Photo By : @ucihaadeprayugo

 

Objek tempat wisata air terjun di Tuban Jawa Timur yang selanjutnya adalah Air Terjun Bongkok. Air Terjun Bongkok ini memiliki pemandangan yang begitu indah dan juga asri. Ketika kamu mengunjungi Air Terjun Bongkok ini, kamu akan disuguhkan dengan pemandangan yang begitu memanjakan mata. Untuk lokasinya, Air Terjun Bongkok ini terletak di desa Jetak, Kecamatan Montong.

 

BACA JUGA : 6 Tempat Wisata Yang Keren dan Menarik di Tuban

 

3. Air Terjun Banyu Langse

wisata air terjun tuban
Photo By : @wizurai_cuk

 

Objek tempat wisata air terjun di Tuban Jawa Timur yang selanjutnya adalah Air Terjun Banyu Langse. Air Terjun Banyu Langse ini lokasinya terletak  di Desa Boto, Kecamatan Semanding. Untuk dapat mencapai lokasi Air Terjun Banyu Langse ini, kamu harus menempuh perjalanan sekitar 10 km dari pusat kota. Ketika kamu mengunjungi Air Terjun Banyu Langse ini, kamu dapat menikmati perpaduan antara hijaunya pepohonan dan warna putih dari perbukitan kapur. Selain itu, di Air Terjun Banyu Langse ini juga kamu dapat menikmati suasana yang masih sangat asri.

 

BACA JUGA : 7 Hotel Dengan Rooftop Di Surabaya Yang Keren

 

4. Air Terjun Wukirharjo

wisata air terjun tuban
Photo By : @nur_jhonny

 

Objek tempat wisata air terjun di Tuban Jawa Timur yang selanjutnya adalah Air Terjun Wukirharjo. Air Terjun Wukirharjo ini berlokasikan di Wukirharjo, Parengan, Tuban. Untuk dapat mencapai lokasi Air Terjun Wukirharjo ini, kamu harus melakukan perjalanan yang bisa dikatakan cukup berat. Namun meskipun begitu, tentu saja rasa lelahmu akan terbayarkan setelah kamu sampai di lokasi. Kamu akan disuguhkan dengan pemandangan dan suasana alam yang begitu asri dan segar.

 

5. Air Terjun Gajahan

Photo By : @anwar_ambazzador

 

Air Terjun Gajahan ini juga tak boleh kamu lewatkan kala berkunjung di Tuban. Untuk lokasinya, Air Terjun Gajahan ini terletak  di Ngulahan, Tambakboyo. Untuk dapat mencapai lokasi Air Terjun Gajahan ini, kamu harus menempuh perjalanan sekitar 37 km dari pusat kota atau dengan waktu sekitar 1 hingga 2 jam. Ketika kamu mengunjungi Air Terjun Gajahan ini, kamu dapat menikmati suasana dan udara yang asri nan segar. Selain itu, kamu juga akan disuguhkan dengan pemandangan yang mempesona di Air Terjun Gajahan ini.

 

BACA JUGA : Hawai Waterpark Malang, Lokasi, Wahana dan Harga Tiket

 

6. Air Terjun Sanggrahan

Photo By : @echo_pictures

 

Objek tempat wisata air terjun di Tuban Jawa Timur yang selanjutnya adalah Air Terjun Sanggrahan. Untuk dapat mencapai lokasi wisata alam yang satu ini, kamu harus menempuh perjalanan dengan jarak sekitar 40 kilometer dari pusat kota Tuban. Lokasi tepatnya berada di Kedungjambe, Singgahan, Tuban. Ketika kamu mengunjungi Air Terjun Sanggrahan ini, kamu akan disuguhkan dengan udara yang sejuk. Selain itu, disini juga kamu dapat berendam atau bermain air karena air nya begitu jernih dan bersih.

 

BACA JUGA : 6 Wisata Pantai Yang Indah Dan Menarik di Pacitan

 

7. Air Terjun Kedung Bonjor

Photo By : @ash_shababah

 

Objek tempat wisata air terjun di Tuban Jawa Timur yang selanjutnya adalah Air Terjun Kedung Bonjor. Air Terjun Kedung Bonjor ini lokasinya berada di Desa Jamprong, Kecamatan Kenduruan. Air Terjun Kedung Bonjor ini memiliki ketinggian yang bisa dikatakan tidak terlalu tinggi, yaitu hanya sekitar 5 meter. Selain disuguhkan dengan suasana alam yang masih asri, disini juga kamu dapat berendam atau bermain air lainnya.

 

 

Demikian itulah daftar – daftar air terjun mempesona di Kota Wali yang sayang jika kamu lewatkan begitu saja. Semoga artikel ini dapat bermanfaat serta dapat menjadi sumber referensi. Jangan lupa untuk membagikan artikel ini ya !

 

Selamat liburan :):)

How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating 0 / 5. Vote count: 0

No votes so far! Be the first to rate this post.

Comments
Loading...