Keindahan Objek Wisata Alam Curug Cimahi Bandung
Curug Cimahi Bandung
merupakan salah satu curug tertinggi di Kabupaten Bandung barat. Curug ini berada di ketinggian 1050 mdpl, memiliki luas area sekitar 25 hektar dam memiliki suhu berkisar antara 18 – 22 derajat celcius. Aliran Curug Cimahi ini berasal dari sungai cimahi, sungai ini berhulu di situ lembang dan mengalir ke Kota Cimahi. Cimahi juga ada artinya, cimahi artinya cukup air. Nah Bagi kalian yang ingin berkunjung ke wisata alam Curug Cimahi Bandung, berikut kami bagikan informasi nya beserta harga tiket masuknya.
Mengenal Wisata Alam Curug Cimahi Bandung
Jika kalian berkunjung ke Curug Cimahi, di setiap pagi dan siang hari, kalian akan dimanjakan dengan keindahan dan sejuknya air terjun dengan kucuran deras air yang jatuh. Sedangkan di sore hari menjelang malam, di curug ini kalian bisa melihat panorama air terjun yang bercahaya. Cahaya tersebut berasal dari lampu-lampu yang dipasang di dinding belakang air terjun. Lampu tersebut disusun sedemikian rupa agar menampilkan hasil warna-warni yang cantik menyerupai pelangi. Oleh karena itulah, Curug ini juga sering disebut sebagai Curug Pelangi.
BACA JUGA : Floating Market Lembang, Wisata Terfavorit Di Bandung
Apa saja Yang Ada Di Curug Cimahi Bandung ?
1. Curug Pelangi The Rainbow Waterfall
Yang pertama ada Curug Pelangi, Curug Pelangi ini mulai dibuka tahun 2010 hingga 2014 curug ini mengalami penurunan pengujung. Maka pihak pengelola mengganti konsepnya dengan konsep air terjun ala Amerika. Konsep wisata air terjun ini di buat sedemikian rupa sehingga menghadirkan pertunjukkan air terjun yang berwarna-warni dan air terjun ini menjatuhkan air dari ketinggan sekitar 71 m layaknya sinar pelangi. Air terjun ini di namakan Air Terjun Pelangi karena memiliki warna- warna seperti pelangi.
2. Tempat Tinggal Monyet
Yang ke dua ada Tempat Tinggal Monyet, jika kalian berkeliling di sekitar curug ini, kalian akan melihat sebuah hutan yang ditinggali oleh banyak satwa liar yang dilindungi yaitu monyet.
3. Spot Foto
Yang terakhir ada Spot Foto, di tempat ini juga banyak sekali tempat yang bisa di jadikan spot foto menarik yang tidak kalah karennya untuk menarik para pengunjung agar penasaran dan datang mengunjungi kawasan ini. Bahkan, sejak dibangun spot-spot foto di tempat wisata ini, tempat ini mengalami kenaikan grafik yang cukup pesat.
BACA JUGA : Chinatown Bandung, Tempat Wisata Menarik di Bandung
Fasilitas
Di Curug yang satu ini juga memiliki fasilitas yang cukup lengkap, diantaranya :
- Tempat Parkir cukup luas.
- Toilet.
- Mushola.
- Warung Makan.
- Shelter atau tempat beristirahat.
- Pintu Pagar.
- Piknik Site.
- Jalan Setapak.
- Peta Lokasi.
- Pagar Pengaman.
- Bangku.
- Pos Jaga.
- Pusat Infomasi.
- Klinik.
- Penginapan.
- Tempat Sampah, dan masih banyak lagi.
BACA JUGA : Review, Lokasi, dan Harga Tiket Amazing Art World Bandung
Lokasi Curug Cimahi Bandung
Jika kalian penasaran dan ingin mencoba berkunjung ke Curug ini, lokasi curug ini berada di Jalan Kolonel Masturi No. 325, Cihanjuang Rahayu, Parongpong, Kertawangi, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat. Lokasi curug ini berjarak sekitar 20 km dari pusat Kota Bandung.
BACA JUGA : Jendela Alam Bandung, Tempat Wisata Sekaligus Edukasi Anak
Jam Buka Curug Cimahi Bandung
Bagi kalian yang ingin berkunjung ke curug yang satu ini, curug ini di buka setiap hari, dan mulai beroperasi pukul 07.00 WIB sampai 20.00 WIB.
Harga Tiket Curug Cimahi Bandung
Untuk harga tiket di Curug Cimahi Bandung, berikut daftar – daftarnya:
- Untuk hari Senin-Jumat sebesar Rp 15.000,00- per orangnya.
- Untuk hari Sabtu dan Minggu sebesar Rp 17.000,00- per orangnya.
- Untuk parkir motor sebesar Rp 3000,00-.
- Untuk parkir mobil sebeaar Rp 5000,00-.
Dan demikian itulah seputar informasi Curug Cimahi atau Curug Pelangi Bandung. Jika ada kekurangan, kalian dapat menambahkannya di kolom komentar.
Berikut Video nya, silahkan tonton ya !!
Nah bagaimana? Apa kalian tertarik untuk berwisata ke Curug Cimahi Bandung? Jangan lupa untuk membagikan artikel ini ya agar menjadi lebih bermanfaat, Terima kasih.