Review, Lokasi, Dan Tiket Masuk Wisata Eka Tirta Bali

0

Tabanan

merupakan salah satu kabupaten di Provinsi Bali yang memiliki banyak tempat wisata yang sangat indah mulai dari Pantai, Air terjun, Museum dan masih banyak lagi. Tentunya liburan di Bali merupakan hal yang paling difavoritkan oleh wisatawan. Dan salah satu objek tempat wisata di Tabanan yang cukup menarik untuk dikunjungi yaitu Eka Tirta Bali. Berikut kami bagikan informasinya, mulai dari daya tarik, hingga harga tiket masuk ke objek tempat wisata Eka Tirta Bali ini.

 

 

Mengenal Wisata Eka Tirta Bali

Wisata Eka Tirta Bali
Photo By : @iputumulya

 

Eka Tirta merupakan salah satu objek tempat wisata di Bali tepatnya di Tabanan yang berupa pemandian air panas. Pemandian air panas yang satu ini sob memiliki keunikan tersendiri dibandung dengan pemandian air panas alami di Bali yang lain. Dimana tempat ini memiliki desain kebun yang tertata rapi dengan tanaman pohon kelapa, pohon pakis dan tatanan rumpu hijau. Di objek tempat wisata yang satu ini terdapat kolam untuk orang dewasa yang jumlahnya 1 dan kolam air panas untuk anak-anak yang juga jumlahnya 1 kolam. Sobat juga bisa merasakan berendam di kolam ala dengan bilik yang dibatasi tembok bambu.

 

BACA JUGA : 6 Tempat Wisata Yang Populer di Tabanan Bali

 

Daya Tarik Wisata Eka Tirta

Wisata Eka Tirta Bali
Photo By : @balichannel

 

Seperti yang sudah dikatakan sebelumnya sob, bahwa objek tempat wisata Eka Tirta Bali ini memiliki keunikan dan daya tarik tersendiri. Yang mana cukup berbeda dibanding dengan pemandian air panas lainnya. Adapun daya tarik yang terdapat di tempat wisata ini sob, diantaranya yaitu :

 

  • Kolam Berendam Yang Tertata

 

Daya tarik yang pertama sob, yaitu tempat ini tertata dengan baik dan juga rapi yang tentunya memanjakan pengunjung. Saat ini, ada 2 kolam umum untuk berendam, masing-masing berisi beberapa pancoran air panas dengan suhu 46 derajat Celsius. Kolam tersebut sob terdiri dari kolam untuk dewasa sedalam 100 sentimeter, dan kolam untuk anak – anak sekitar 60 sentimeter.

 

  • Pondok Berendam Privat

 

Daya tarik yang selanjutnya sob, yaitu sobat disini dapat merasakan berendam secara privasi dan terpisah dari pengunjung lainnya. Pihak pengelelola objek tempat wisata yang satu ini menyediakan tempat khusus berupa pondok-pondok berbahan bambu. Di dalam pondok tersebut di dalamnya berisi kolam ukuran 2 meter x 2 meter dengan kedalaman 60 sentimeter. Namun sob, bagi pengunjung yang pilih sewa pondok untuk berendam. Mereka dibatasi berendam maksimal 30 menit.

 

BACA JUGA : Review, Lokasi, Dan Tiket Masuk Secret Garden Bali

 

Fasilitas Di Wisata Eka Tirta

Wisata Eka Tirta Bali
Photo By : @anitasari92

 

Mengenai fasilitasnya sob, tentu kalian tak perlu khawatir, karena fasilitas yang ada di objek tempat wisata yang satu ini bisa dikatakan sudah cukup lengkap. Adapun fasilitasnya yaitu diantaranya seperti ruang ganti, toilet, kantin dan restoran.

 

Lokasi

Wisata Eka Tirta Bali
Photo By : @darmaputra53

 

Nah sob, bagi kalian yang tertarik untuk berkunjung ke objek tempat wisata yang satu ini, kalian dapat mengunjungi lokasinya yang terletak di Jl. Raya Apuan Senganan – Baturiti No.552, Apuan, Kecamatab. Baturiti, Kabupaten Tabanan, Bali.

 

BACA JUGA : Review, Lokasi Dan Harga Tiket Air Panas Penatahan Bali

 

Jam Operasional

Photo By : @thex_awi88

 

Sebelum berkunjung ke objek tempat wisata yang satu ini, tentu alangkah baiknya sobat mengetahui terlebih dahulu jam operasionalnya. Adapun untuk jam operasional tempat wisata yang satu ini yaitu mulai buka di pagi hari jam 08.00 dan tutup di sore hari jam 18.00.

 

BACA JUGA : 10 Wisata Pantai Favorit dan Terindah Di Bali

 

Harga Tiket Masuk

Photo By : @dexsi_listiari

 

Adapun mengenai harga tiket masuk nya, juga kalian tak perlu khawatir karena harganya cukup murah. Kalian hanya perlu membayar tiket masuk sebesar Rp 10.000  untuk dewasa dan anak -anak Rp.5.000 per orangnya.

 

 

Demikian itulah informasi mengenai objek tempat wisata Wisata Eka Tirta Bali. Jika ada tambahan, kalian dapat menambahkannya di kolom komentar. Jangan lupa juga untuk share artikel ini ya sob.

 

Selamat berwisata 🙂

How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating 0 / 5. Vote count: 0

No votes so far! Be the first to rate this post.

Comments
Loading...