Review, Lokasi, Dan Harga Tiket Masuk Bukit Fatukopa

0

Nusa Tenggara Timur

merupakan salah satu provinsi di Indonesia yang mana ibu kotanya yaitu Kupang. Provinsi Nusa Tenggara Timur ini tentu menjadi tujuan wisata favorit setelah Bali dan Lombok. Karena di sini terdapat banyak sekali objek tempat wisata yang begitu indah dan mempesona. Dan salah satu objek tempat wisata di Nusa Tenggara Timur yang menarik untuk dikunjungi yaitu Bukit Fatukopa. Berikut kami bagikan informasinya, mulai dari daya tarik, lokasi hingga harga tiket masuk ke Bukit Fatukopa di Nusa Tenggara Timur ini.

 

 

Mengenal Bukit Fatukopa

Bukit Fatukopa
Photo By : @kopa_talan

 

Bukit Fatukopa merupakan salah satu objek tempat wisata di Nusa Tenggara Timur yang berupa sebuah bukit karang mistis di Timor Tengah Selatan. Bukit ini merupakan bukit batu dengan vegetasi khas hutan hujan tropis. Nama ‘Fatukopa’ sendiri berasal dari bahasa Dawan yang berarti batu kapal. Terlepas dari itu sob, bukit yang satu ini masih sangat alami dan asri serta jarang terjamah. Apalagi, bukit ini memang sangat unik karena kalau dilihat dari posisi tertentu, maka akan terlihat seperti kapal. Nah masyarakat percaya sob, bahwa tempat ini merupakan bahtera Nabi Nuh pada zaman dahulu yang karam usai digunakan sebagai tempat perlindungan umat pilihan Tuhan ketika air bah melanda bumi.

 

BACA JUGA : Review, Lokasi, Dan Harga Tiket Masuk Hutan Bonsai NTT

 

Daya Tarik Bukit Fatukopa

Bukit Fatukopa
Photo By : @_arrens

 

Objek tempat wisata Bukit Fatukopa di Nusa Tenggara Timur ini sob tentu memiliki beragam daya tarik yang dapat kalian temukan dan juga kalian nikmati. Adapun daya tarik yang terdapat di bukit ini sob, diantaranya yaitu :

 

  • Bukit Yang Asri

 

Daya tarik yang pertama sob yaitu bukit yang asri. Bukit ini masih asri karena memang belum terjamah manusia. Bukit ini juga merupakan sebuah bukit karang dengan sedikit vegetasi khas hutan hujan tropis. Nah sobat yang ingin menikmati bukit, bisa melihat dari kejauhan sosok bukit yang seperti kapal terbalik itu. Bentuk ini yang menyebabkan Bukit Fatukopa kerap dikaitkan dengan legenda nabi Nuh.

 

  • Bukit Keramat

 

Daya tarik yang selanjutnya sob, yaitu bukit ini merupakan tempat keramat. Jadi tidak sembarang orang boleh mendaki ke sana. Kalau pergi tanpa restu dari para tetua adat, kau tak akan sampai pada puncak. Konon, untuk mencapai puncak, seseorang mesti melalui jurang yang sangat dalam, yang bisa jadi adalah belahan palung di bukit tersebut.

 

  • Sulit Di Daki

 

Dan daya tarik yang terakhir sob, yaitu sulit didaki. Jadi untuk kepentingan wisata, masyarakat sekitar biasanya hanya membawa pengunjung memandang bukit tersebut dari kejauhan.

 

Bukit Fatukopa
Photo By : @jheger99

 

BACA JUGA : Review, Lokasi, Dan Tiket Masuk Pantai Tanjung Bastian

 

Fasilitas Di Bukit Fatukopa

Photo By : @edyeamfotis

 

Mengenai fasilitasnya sob, fasilitas yang ada di objek wisata ini bisa dikatakan belum begitu lengkap. Namun paling tidak jalan menuju lokasi sudah tersedia dengan baik. Pada beberapa titik juga disediakan lopo-lopo unuk tempat berteduh dan bersantai menikmati panorama.

 

Lokasi

wisata nusa tenggara timur
Photo By : @nyonggalang

 

Nah sob, bagi kalian yang tertarik untuk berkunjung ke objek tempat wisata yang satu ini, kalian dapat mengunjungi lokasinya yang terletak di Kecamatan Fatukopa, Kabupaten Timor Tengah Selatan, Provinsi Nusa Tenggara Timur. Jika kalian memulai perjalanan dari Kota Soe, maka kalian akan menempuh perjalanan dengan waktu tempuh sekitar 57 km perjalanan.

 

BACA JUGA : Review, Lokasi, Dan Harga Tiket Masuk Bukit Tuamese

 

Jam Operasional

wisata nusa tenggara timur
Photo By : @jheger99

 

Sobat juga yang ingin berkunjung ke objek wisata yang satu ini, tentu tak perlu khawatir mengenai jam operasionalnya. Karena objek wisata yang satu ini buka setiap hari selama 24 jam. Jadi sobat dapat berkunjung kapanpun yang kalian inginkan.

 

BACA JUGA : Review, Lokasi, Dan Harga Tiket Masuk Fatumnasi Kupang

 

Harga Tiket Masuk

wisata nusa tenggara timur
Photo By : @dejan_nmz

 

Adapun mengenai harga tiket masuk nya, juga kalian tak perlu khawatir karena kalian tidak akan dikenakan biaya tiket masuk alias gratis.

 

 

Demikian itulah informasi mengenai objek tempat wisata Bukit Fatukopa di Nusa Tenggara Timur. Jika ada tambahan, kalian dapat menambahkannya di kolom komentar. Jangan lupa juga untuk share artikel ini ya sob.

 

Selamat berwisata 🙂

How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating 0 / 5. Vote count: 0

No votes so far! Be the first to rate this post.

Comments
Loading...