Menikmati Pemandangan Yang Cantik Di Pulau Kayangan

0

Makassar

merupakan salah satu kota di Provinsi Sulawesi Selatan yang mana sekaligus menjadi ibu kota dari provinsi tersebut. Makassar ini sering menjadi tujuan utama dalam berwisata di Pulau Sulawesi. Hal ini dikarenakan begitu banyaknya objek tempat wisata di Makassar yang begitu indah dan mempesona. Dan salah satu yang sering menjadi tujuan para wisatawan di Kota ini yaitu Pulau Kayangan. Berikut kami bagikan informasinya, mulai dari daya tarik, lokasi, hingga harga tiket masuk ke Pulau Kayangan Makassar ini.

 

 

Mengenal Pulau Kayangan

Pulau Kayangan
Photo By : @sulawesikeren

 

Pulau Khayangan merupakan salah satu objek tempat wisata di Makassar yang cukup populer. Pulau yang satu ini sob, sangat terkenal akan panorama pemandangan alam yang begitu indah dan mempesona. Dimana ketika kalian berkunjung ke pulau ini, kalian akan langsung disambut dengan hamparan pasir putih yang begitu bersih dan membentang disepanjang pantai. Nah bagi kalian yang ingin atau sedang mencari tempat untuk menenangkan diri atau melepas penat, maka objek wisata pulau yang satu ini tentu wajib untuk kalian kunjungi.

 

BACA JUGA : 21 Tempat Wisata Terkenal di Makassar Selain Losari

 

Daya Tarik Pulau Kayangan Makassar

Pulau Kayangan
Photo By : @nurfaidah2502

 

Objek tempat wisata Pulau Kayangan Makassar ini sob tentu akan memanjakan para pengunjungnya dengan berbagai daya tarik nya. Dan karena daya tarik inilah membuat pulau ini menjadi pulau yang populer dan ramai dikunjungi wisatawan. Adapun daya tarik yang terdapat di pulau ini sob, diantaranya yaitu :

 

  • Pulau Yang Menawan

 

Daya tarik yang pertama sob tentu saja karena pulau ini begitu menawan dengan pesona cantik. Disini kalian dapat menikmati pemandangan biru air laut serta rimbun pohon dan gugusan pulau-pulau kecil. Tidak hanya itu saja sob, matahari terbenam juga tampak jelas dari sudut ini.

 

  • Pantai Yang Indah

 

Daya tarik yang selanjutnya sob yaitu pulau ini memiliki pantai yang begitu indah. Dimana ketika kalian berkunjung ke pulau ini dan tiba di dermaga, kalian akan langsung disambut dengan hamparan pasir pantai yang bersih. Tentunya sob kalian dapat melakukan berbagai aktivitas bersama keluarga atau teman di pantai ini. Apalagi dengan pasir nya begitu bersih, tentu membuat kenyamanan kepada para pengunjungnya.

 

  • Menyelam

 

Daya tarik yang selanjutnya sob, yaitu kalian dapat melakukan aktivitas menyelam. Jadi disini kalian tidak hanya menikmati pemandangan pantai dan pulau nya saja melainkan pesona bawah laut juga. Bagi kalian yang menyukai aktivitas menyelam, tentu pulau ini dapat menjadi alternatif yang menarik. Karena pulau ini memiliki air yang begitu jernih sob, kalian juga dapat dengan mudah menerawang biota laut dan terumbu karang dari atas kapal.

 

  • Kuliner Romantis

 

Dan daya tarik di pulau ini yang terakhir sob yaitu adanya wisata kuliner dengan nuanasa romantis. Disini sob kalian dapat menemukan restoran yang ada di atas laut yang terlihat seperti dermaga. Nah di restoran ini sob kalian akan disuguhkan dengan pemandangan yang sangat cantik. Adapun menu makanan yang dapat kalian nikmati disini sob tentu saja yaitu makanan khas Makassar.

 

BACA JUGA : Indahnya Pesona Dari Objek Wisata Pulau Samalona

 

Fasilitas Di Pulau Kayangan

Pulau Kayangan
Photo By : @armanpatiran

 

Mengenai fasilitasnya sob, tentu kalian tak perlu khawatir, karena fasilitas yang ada di objek tempat wisata yang satu ini bisa dikatakan sudah cukup lengkap. Adapun fasilitasnya yaitu diantaranya seperti penginapan, kolam renang, dermaga, kafe, hingga tempat penyewaan perlengkapan menyelam untuk menikmati pemandangan bawah laut.

 

Lokasi

wisata makassar
Photo By : @febyramadhani17

 

Nah sob, bagi kalian yang tertarik untuk berkunjung ke objek tempat wisata yang satu ini, kalian dapat mengunjungi lokasinya yang terletak di Desa Bulo Gading, Kecamatan Ujung Pandang, Kota Makassar, Sulawesi Selatan. Jika kalian memulai perjalanan dari pusat kota Makassar, maka kalian akan menempuh perjalanan dengan waktu tempuh sekitar 0,8 km perjalanan atau sekitar 15 menit dengan menaiki perahu.

 

BACA JUGA : Pantai Akkarena, Pantai Indah Yang Cocok Untuk Liburan

 

Jam Operasional

wisata makassar
Photo By : @merlynamahardi

 

Sobat juga yang ingin berkunjung ke objek wisata yang satu ini, tentu tak perlu khawatir mengenai jam operasionalnya. Karena objek wisata yang satu ini buka setiap hari selama 24 jam. Jadi sobat dapat berkunjung kapanpun yang kalian inginkan.

 

BACA JUGA : Review, Lokasi, Dan Harga Tiket Masuk Pantai Galesong

 

Harga Tiket Masuk

wisata makassar
Photo By : @redpomegannates

 

Adapun mengenai harga tiket masuk nya, juga kalian tak perlu khawatir karena kalian tidak akan dikenakan biaya tiket masuk alias gratis. Namun sob, untuk dapat mencapai pulau ini tentu kalian membutuhkan transportasi yang artinya harus mengeluarkan biaya transportasi. Kalian tak perlu khawatir karena harga nya cukup murah. Dimana kalian hanya perlu menyeberang dari dermaga Ujung Pandang dengan Rp. 40.000 untuk dewasa, dan Rp 25.000 untuk anak-anak.

 

 

Demikian itulah informasi mengenai objek tempat wisata Pulau Kayangan Makassar. Jika ada tambahan, kalian dapat menambahkannya di kolom komentar. Jangan lupa juga untuk share artikel ini ya sob.

 

Selamat berwisata 🙂

How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating 0 / 5. Vote count: 0

No votes so far! Be the first to rate this post.

Comments
Loading...