Merapi Park, Tempat Yang Keren Dan Menarik di Jogja

0

Merapi Park

sering juga disebut The World Landmarks, karena di tempat ini ada banyak  miniatur tempat dari beberapa icon terkenal yang ada di besar dari seluruh dunia. Tempat wisata Merapi Park ini terletak di Yogyakarta tepatnya di Sleman. Ditambah tempat ini sangat rapi dan indah ketika mata kita melihatnya. Di taman Merapi Park ini juga terdapat banyak miniatur icon yang ada dari berbagai belahan dunia seperti: Menara Eiffel, Menara Pisa, Patung Liberty, Telepon Umum London, Big Ben, Kota Pos London, dan masih banyak lagi miniatur yang ada di tempat ini.

 

Miniatur yang ada di Taman Park ini juga dikelilingi oleh taman bunga yang indah dan cantik. Taman bunga di Taman Merapi Park ini di tata dengan rapi agar terlihat indah dan bisa memuaskan para pengunjung yang datang ke tempat wisata ini, ditambah pemilihan bunganya tidak sembarangan, tempat ini sangat memperhatikan kombinasi warna bunga yang di tata agar terlihat indah. Sehingga membuat wisatawan yang berkunjung ke tempat ini merasa nyaman dan betah untuk berlama-lama di tempat wisata ini.

 

merapi park jogja
Photo By : @jogja24jam

 

Lokasi Merapi Park Jogja

 

Jika kalian ingin berkunjung ke Taman Merapi Park ini sangat mudah. Karena akses Jalan menuju Taman Merapi Park cukup bagus. Taman Merapi Park ini berada di Jalan Kaliurang km 22, Hargobinangun, Kecamatan Pakem, Kabupaten Sleman, Yogyakarta.

 

BACA JUGA : Candi Prambanan – Review, Lokasi, Dan Harga Tiket Masuk

 

Rute Menuju Taman Merapi Park

 

Kalian Tinggal pergi ke pusat kota, dari pusat kota Jogja ke wisata Merapi Park cukup dekat, jaraknya sekitar 22,6 kilometer saja. Jika kalian menggunakan kendaraan bermotor, sekitar 1 jam kalian akan sampai ke tempat tujuan. Ditambah jalan untuk pergi ke Taman Merapi Park bisa dilalui sangat mudah.

 

Jika kalian berangkat dari pusat Kota Yogyakarta, kalian bisa menuju  ke arah utara melewati jalan Abu Bakar Ali. Setelah itu kalian bisa melanjutkan perjalanan menuju Jalan Cik Di Tiro sampai ke bundaran UGM. Setelah kalian di bundaran ambil arah ke barat, kalian harus jalan terus sampai ke perempatan.

 

Kemudian kalian bisa melanjutkan perjalanan ke arah utara jalan terus melalui Jalan Persatuan, jika kalian sudah sampai di perempatan ringroad utara, kalian jalan lurus terus melewati Jalan Kaliurang, setelah kalian sampai di pertigaan, lanjukan perjalanan kalian ke arah barat, setelah kalian nyampe di perempatan, lanjutkan perjalanan ke arah utara melewati Jalan Boyong lurus terus, setelah sampai di pertigaan, lanjukan perjalanan ke arah timur melewati Jalan Museum gunung merapi, kalian ikuti jalan tersebut maka kalian akan sampai ke Taman Merapi Park.

 

BACA JUGA : Sindu Kusuma Edupark, Review dan Harga Tiket

 

Informasi Taman Merapi Park

 

Berikut informasi mengenai jam buka , harga tiket serta fasilitas yang ada di Taman Merapi Park Sleman, Yogyakarta.

 

Jam Buka Taman Merapi Park

 

  • Hari Senin-Jumat

Taman Merapi Park buka jam 9:00, tutup jam tutupnya 16.30 .

 

  • Hari Sabtu-Minggu/Akhir pekan

Taman Merapi Park buka jam 8:30, dan jam tutupnya 17:00

 

Harga Tiket Merapi Park

 

Harga tiket masuk ke Taman Merapi Park ini tergolong cukup murah:

  • Harga Tiket masuk ke area the world landmark sebesar Rp 20.000,00-
  • Harga Tiket masuk area  kids waterpark sebesar Rp 10.000,00-
  • Parkir Mobil Rp 5000,00-
  • Parkir Motor Rp 2000,00-

 

BACA JUGA : The Lost World Castle Jogja, Review dan Harga Tiket

 

 

Fasilitas Yang Ada di Taman Merapi Park

 

Untuk memberikan keamanan dan kenyamanan kepada para pengunjung, Taman Merapi Park Sleman, Yogyakarta ini menyediakan fasilitas yang cukup lengkap. Di Taman Merapi Park ini sudah disediakan semua fasilitas yang sangat mendukung demi keamanan dan kenyamanan para pengunjung agar betah berlama lama di Taman Merapi Park ini.

 

Banyak Fasilitas yang tersedia, tentunya dapat gunakan pengunjung dengan gratis seperti : Gazebo, Bangku panjang, Taman bunga, dan Taman Merapi Park Jogja tentunya. Di Taman Merapi Park saat ini terdapat 3 area utama, area yang pertama yaitu Cowboy Town, yang kedua Kids Watermark, dan area yang ke tiga ada icon dunia.

 

BACA JUGA : 11 Tempat Wisata Yang Keren dan Menarik di Sleman

 

1. Area Cowboy Town

merapi park jogja
Photo By : @annisasyhb

 

Area yang pertama yaitu Cowboy Town, Di Area Cowboy Town, ini kalian akan diajak untuk Jalan-jalan sambil menunggangi kuda, kalian juga bisa sambil menikmati keindahan alam yang ada di area tersebut. Di area ini juga bisa mengambil spot foto yang bagus dengan latar kuda, bahkan kalian juga bisa di foto sambil menunggangi kuda. Tapi ingat ya, kuda disini tidak geratis, artinya kalian harus menyewanya. Kalian juga bisa memilih kuda mana yang akan kalian sewa, disini juga kalian bisa menyewa juga aksesoris ala coboy, seperti topi dan jaket indian. Tapi jangan khawatir, untuk menyewa fasilitas tersebut tidak mahal ko kalian cuma dikenakan biaya sebesar Rp 15.000,00-

 

2.Area Kids Waterpark

merapi park jogja
Photo By : @NativeIndonesia

 

Are yang kedua yaitu Kids Waterpark, Di tempat ini juga ada fasilitas khusus untuk anak-anak. Di area ini anak-anak diberikan kesenangan seperti berkesempatan main air dan bermain di area taman yang berisi patung-patung hewan. Untuk menikmati fasilitas are ini kalian cukup dikenakan biaya Rp 10.000, 00-

 

3. The World Landmarks

 

Area yang terakhir yaitu The World Landmarks, di area ini kalian bjsa mengambil Spot foto yang indah, tempat ini juga menjadi tempat favorit, karena di tempat ini terdapat banyak icon-icon kota besar dari belahan dunia. Kalian bisa berfoto-foto, karena di tempat ini memiliki banyak tempat spot foto yang indah. Ditempat ini ketika kalian baru, are taman ini kalian sudah disambut oleh:

 

-Gerbang besar

merapi park
Photo By : @TravelsPromo

 

gerbang tersebut merupakan sebuah miniatur dari monumen terkenal di Berlin Jerman, yakni Bradenburg Gate. Miniatur Bangunan gerbang ini aslinya dari batas kota Berlin Jerman. Bangunan gerbang besar ini merupakan salasatu bangunan bersejarah yang dibangun puluhan tahun silam.

 

-Miniatur Menara Pisa (Leaning Tower of Pisa)

merapi park
Photo By : @thereshakurniaty

 

Menara pisa ini merupakan salah satu bangunan miniatur landmarks yang ada di The World Landmarks Merapi Park. Meski miniatur, Menara pisa ini dibangun lebih tinggi dari tinggi badan para pengunjung, sehingga kelihatan seperti aslinya. Bangunan Menara Pisa ini aslinya beradi di kota Pisa di negara Itali. Banguna ini di buat sudah cukup lama sekitar dua abad lalu, sekitar pada tahun 1173 – 1372.

 

-Big Ben London

merapi park
Photo By : @anastasiabuyung

 

Big Ben London ini merupakan salah satu miniatur landmark yang paling populer dan digemari oleh pengunjung untuk berfoto. Di tempat ini kalian harus bersabar untuk antri, menunggu giliran untuk berfoto, karena t
Miniatur yang satu ini sangat banyak peminat untuk berfoto di tempat ini.

 

-Menara Eiffel (Eiffel Tower)

merapi park
Photo By : @jogja24jam

 

Ternyata bukan hanya Miniatur Big Ben London saja, Miniatur Menara Eiffel juga merupakan sala satu tempat spot foto paforit di The World Landmarks, mungkin karena sangat populernya kota paris sebagai kota romantis. Ditambah, kota paris juga beberapakali sering masuk kedalam film nasional sebagai kota romantis.

 

-Patung Liberty (Statue Of Liberty)

Photo By : @cyberspaceandtime

 

Di Indonesia ternyata Patung Liberty bukan hanya ada di The World Landmarks saja, Patung Liberty ini juga terdapat di beberapa daerah menyerupai Patung Liberty. Patung Liberty ini aslinya berasal dari Manhattan, New York Amerika Serikat. Patung  ini di bangun pada tahun 1886 silam.

 

-Kincir Angin Belanda

merapi park
Photo By : @jogja24jam

 

Bukan hanya Belanda, indonesia juga memiliki kinvir angin walaupun cuma Miniatu. Di The World Landmarks, Kincir Angin khas Belanda ini dikelilingi oleh kebun bunga tulip, tapi bunganya juga bukan asli melainkan cuma tiruan saja.

 

-Pagoda

Photo By : @jogja24jam

 

Jika kalian pernah menonton film action dari Tiongkok yang bertema sejarah, kalian akaan melihat banyak melihat bangunan pagoda. Tapi sekarang kalian bisa melihat Pagoda langsung meskipun hanya Miniatur. Di The World Landmarks ini, kalian akan melihat Miniatur Pagoda masih terbilang sangat besar, hampir sama dengan aslinya.

 

-New York Love Sculpture

Photo By : @FortugaKissParry

 

New York Love Sculpture ini merupakan salasatu wahana terbaru di The World Landmarks. Meski terbilang baru, wahana ini sudah menjadi salah satu wahana yang sangat digemari untuk berfoto. Walaupun cuma miniatur tetapi ukurannya sama sama besar, jadi Miniatur ini hampir sama dengan yang aslinya yang berasal dari New York Amerika Serikat.

 

-Telepon Box London

Photo By : @siska_dwi_andira

 

Telepon Box ini, merupakan Tempat Telepon Box yang ada di London. Tetapi karena bentuk desainnya yang uni Telepon Box London ini sering dijadikan seperti perpustakaan mini, benda seni dan lain sebagainya, bahkan Telepon Box London Ini suka dijadikan untuk tempat spot foto.

Berikut Video nya, silahkan tonton ya !!

 

 
 

 

Nah bagaimana? Apa kalian tertarik Untuk berlibur mengunjungi Taman Merapi Park Jogja? Jangan lupa juga untuk share artikel ini ya !!

 

Selamat berwisata 🙂

How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating 0 / 5. Vote count: 0

No votes so far! Be the first to rate this post.

Comments
Loading...