5 Air Terjun di Semarang Yang Menarik dan Mempesona
Semarang
merupakan sebuah ibu kota provinsi Jawa Tengah yang mana merupakan kota metropolitan kelima terbesar di Indonesia. Semarang ini terkenal dengan kuliner khas nya yaitu Lumpia. Tapi ternyata selain wisata kuliner tersebut, Semarang juga memiliki wisata alamnya yang populer serta terbaik yang mana keindahanya begitu indah dan mempesona. Nah, berikut akan saya bahas beberapa objek tempat wisata air terjun yang ada di Semarang Jawa Tengah. Air terjun itu diantaranya :
1. Curug Lawe
Objek tempat wisata di Semarang Jawa Tengah yang pertama yaitu Curug Lawe. Curug lawe merupakan curug yang letaknya tak jauh dari pusat kota. Curug Lawe airnya benar-benar bersih dan tentu kondisi alam di sekitarnya sangat indah. Curug lawe memberikan pemandangan indah yang akan membuat anda terpukau melihatnya. Kamu bisa melihat pemandangan air terjun yang cukup unik berupa sebuah cekungan dengan aliran air jatuh tepat di tengahnya. Untuk menuju ke curug ini kamu bisa memakai transportasi desa, gojek maupun kendaraan pribadi. Sesampainya di area parkir kamu perlu berjalan sekitar 30 menit untuk sampai di Curug lawe ini. Tapi tak usah khawatir, Rasa letih selama di perjalanan akan terbayarkan oleh pemandangan, Udaranya yang sejuk dengan nuansa yang hijau. Curug Lawe terletak di Kalisidi, Ungaran Barat, Semarang.
BACA JUGA : 6 Tempat Makan Keluarga Terfavorit di Semarang
2. Air Terjun Kalipancur
Objek tempat wisata di Semarang Jawa Tengah yang selanjutnya yaitu Air Terjun Kalipancur. Air Terjun Kalipancur merupakan curug yang menyuguhkan pemandangan indah dan suasana yang sejuk. Air terjun kali pancur memiliki ketinggian sekitar 100 meter, berada pada punggungan gunung telomoyo yg mengarah ke danau rawa pening. Pemandangan tebing batu dan semak belukar di sekitar air terjunnya dapat kamu nikmati keindahanya secara langsung. Untuk sampai di curug ini kamu harus melewati anak tangga yang terdpat hampir di sepanjang jalan. Suara gemercik air pegunungan yang mengalir dan akan menemani perjalanan mu. Selain itu, terdapat juga keindahan lain di curug ini yaitu relief bebatuan alam dan goa kecil tempat berteduh bagi burung walet. Grojogan Kali Pancur terletak di Nogosaren, Gatasan, Semarang .
BACA JUGA : 5 Hotel Terbaik yang Ada di Semarang Jawa Tengah
3. Curug Kembar Baladewa
Objek tempat wisata di Semarang Jawa Tengah yang selanjutnya yaitu Curug Kembar Baladewa. Curug inu menyuguhkan 2 pemandangan air terjun sekaligus yang letaknya berdekatan. Di bibir curug ada panorama yang super indah banget, di bawah derasnya aliran air, nyatanya pancarkan pantulan sinar berbentuk pelangi. Air yang di suguhkan di curug ini sangat sejuk dan murni karena air yang mengalir langsung dari gunung kelir. Selain menikmati pemandangan dan keindahan curugnya, kamu juga bisa menikmati wisata pemandian yang berada di area curug. Curug Kembar Baladewa terletak di Wirogomo, Banyubiru, Semarang.
BACA JUGA : 5 Pantai Yang Menarik dan Mempesona di Semarang
4. Air Terjun Umbul Songo
Objek tempat wisata di Semarang Jawa Tengah yang selanjutnya yaitu Air Terjun Umbal Songo. Air terjun ini menawarkan keasrian alam yang sangat alami. Curug ini memiliki ketinggian sekitar 15 meter. Air terjun ini terkenal dengan keindahanya. Berbagai jenis rumput dan lumut hidup di dinding-dinding tebing air terjun ini, sehingga membuatnya tampak begitu asri. Selain itu salah satu hal yang menjadi keunikan air tejun tersebut adalah airnya yang tetap mengalir deras walaupun dimusim kemarau. Selain pemandanganya yang indah, air terjun ini juga menyediakan berbagai fasilitas seperti taman bermain untuk anak-anak, tempat ibadah, penginapan, kolam renang, dan tempat makan. Air Terjun Umbul Songo terletak di Kopeng, Gatasan, Semarang.
BACA JUGA : 13 Tempat Wisata Terbaik dan Terpopuler di Semarang
5. Curug Klenting Kuning
Objek tempat wisata di Semarang Jawa Tengah yang selanjutnya yaitu Curug Klenting kuning. Curug ini menyuguhkan pemandangan yang sangat luar biasa. Curug inu memiliki ciri khas tersendiri, batu nya berwarna kuning dan airnya berwarna hijau lumut. Curug ini letaknya masih tersembunyi, namun curug ini selalu di kunjungi para pengunjung. Curug ini memiliki ketinggian 8 meter. Namun, air yang mengalir di curug ini memiliki kandungan belerang yang tinggi.
Nah itulah beberapa Air Terjun di Semarang yang menyajikan pemandangan indah. Jika kamu sedang berada di Semarang tak ada salahnya jika kamu mengunjungi salah satu curug tersebut. Jangan lupa untuk share artikel ini ya !!