Review, Lokasi, Dan Tiket Masuk Air Terjun Sigura Gura

0

Sumatera Utara

merupakan salah satu Provinsi di Indonesia yang mana ibu kotanya yaitu Medan. Seperti yang kita tahu sob, di Sumatera Utara ini terdapat banyak sekali objek wisata yang menarik, dan Danau Toba adalah satunya yang paling populer. Namun sob, Sumatera Utara tidak hanya Danau Toba saja, masih banyak objek wisata lainnya yang menarik untuk dikunjungi. Salah satu objek tempat wisata di Sumatera Utara yang menarik tersebut yaitu Air Terjun Sigura Gura. Nah berikut kami bagikan informasinya, mulai dari daya tarik, lokasi, hingga harga tiket masuk ke Air Terjun Sigura Gura di Sumatera Utara ini.

 

 

Mengenal Air Terjun Sigura Gura

Air Terjun Sigura Gura
Photo By : @unipanjaitan

 

Air Terjun Sigura Gura merupakan salah satu objek tempat wisata di Sumatera Utara yang terletak di Samosir. Air terjun di Sumatera Utara yang satu ini sob, memiliki ketinggian yang mencapai 250 meter dan bisa dikatakan merupakan yang tertinggi di Indonesia. Air terjun yang satu ini sob dihiasi tebing-tebing di sekelilingnya serta tumbuhan liar yang membuat terlihat eksotis. Suara dentuman air yang mengalir deras begitu membuat hati tenang serta menyejukkan telinga. Selain itu, pemandangannya juga begitu memanjakan mata, cocok untuk menghilangkan penat dari rutinitas sehari – hari.

 

BACA JUGA : Review, Lokasi, Dan Tiket Bukit Indah Simarjarunjung

 

Daya Tarik  Air Terjun Sigura Gura

Air Terjun Sigura Gura
Photo By : @panjaitanrahman21

 

Objek tempat wisata Air Terjun Sigura Gura di Sumatera Utara ini sob tentu memiliki berbagai daya tarik yang dapat dinikmati para pengunjungnya. Selain air yang mengalir dari ketinggian 250 meter, tentu suasana yang disuguhkan begitu sejuk nan asri. Maka wajar saja jika banyak orang yang tertarik berkunjung kesini, terutama bagi mereka yang ingin menyegarkan pikiran dari lelahnya pekerjaan. Adapun daya tarik yang terdapat di air terjun ini sob yaitu :

 

  • Panorama Air Terjun

 

Daya tarik yang pertama sob yaitu tentu saja Panorama Air Terjun nya. Air terjun ini sob mengalir dengan debit yang sangat deras dan bersumber dari Sungai Asahan. Yang mana air Sungai Asahan ini berhulu di Danau Toba. Ketika kalian berkunjung ke air terjun ini sob, kalian dapat merasakan udara yang sejuk karena banyaknya pepohonan rindang yang diseklilingnya. Selain itu, airnya yang mengalir juga begitu jernih dan bersih yang mana menambah pemandanganya menjadi semakin menawan.

 

  • Hunting Foto

Air Terjun Sigura Gura
Photo By : @helmiecourtesy

 

Daya tarik yang selanjutnya sob yaitu tentu saja Hunting Foto. Sangat disayangkan jika kalian berkunjung ke air terjun ini tanpa mengabadikan momennya. Dimana kalian dapat berfoto dengan latar belakang Air Terjun serta pemandangan alami sekitarnya yang begitu mempesona. Tentunya hasil foto yang didapatkan sob begitu cantik dan siap di upload ke media sosial.

 

  • Arung Jeram

 

Tak hanya menikmati pemandangan dan berfoto saja sob, kalian juga dapat melakukan aktivitas yang cukup menarik di air terjun ini. Dimana kalian dapat melakukan aktivitas arung jeram yang cukup menantang di  sekitar kawasan air terjunnya. Sungainya memiliki arus yang lumayan deras dengan kontur bebatuan yang membuatnya cocok untuk dijadikan tempat olahraga air yang menguji adrenalin ini.

 

  • Berkemah

 

Dan daya tarik yang terakhir sob yaitu kalian dapat melakukan aktivitas Berkemah. Dimana kalian dapat berkemah di sekitar lokasi air terjun, baik bersama keluarga atau juga bersama teman – teman. Tentunya bagi kalian yang ingin berkemah disini untuk menjaga lingkungan, salah satunya yaitu tidak membuang sampah sembarangan.

 

BACA JUGA : Review, Lokasi, Dan Tiket Masuk Mikie Holiday Funland

 

Fasilitas Di Air Terjun Sigura Gura

wisata sumatera utara
Photo By : @muzakhir_rida

 

Mengenai fasilitasnya sob, tentu kalian tak perlu khawatir, karena fasilitas yang ada di objek tempat wisata yang satu ini bisa dikatakan sudah cukup lengkap. Adapun fasilitasnya yaitu diantaranya seperti tempat parkir,  toilet umum, Warung atau tempat makan,  dan Gazebo.

 

Lokasi

wisata sumatera utara
Photo By : @hasibuan_88

 

Nah sob, bagi kalian yang tertarik untuk berkunjung ke objek tempat wisata yang satu ini, kalian dapat mengunjungi lokasinya yang terletak di Dusun Sigura-Gura, Desa Pintu Pohan Dolok, Kecamatan Pintu Pohan Meranti, Kabupaten Toba Samosir, Provinsi Sumatra Utara. Jika kalian memulai perjalanan dari pusat Kota Medan, maka kalian akan menempuh perjalanan dengan waktu tempuh sekitar 250 km perjalanan.

 

BACA JUGA : 7 Hotel Terbaik Dengan View Keren Di Dekat Danau Toba

 

Jam Operasional

wisata sumatera utara
Photo By : @ridwanafrino_

 

Sobat juga yang ingin berkunjung ke objek wisata yang satu ini, tentu tak perlu khawatir mengenai jam operasionalnya. Karena objek wisata yang satu ini buka setiap hari selama 24 jam. Jadi sobat dapat berkunjung kapanpun yang kalian inginkan.

 

BACA JUGA : Paket Wisata Murah Dan Lengkap Samosir Di Medan

 

Harga Tiket Masuk

Photo By : @hobby.eksotis

 

Adapun mengenai harga tiket masuk nya, juga kalian tak perlu khawatir karena harganya cukup murah. Kalian hanya perlu memabayar tiket masuk sebesar Rp 10.000  saja per orangnya.

 

 

Demikian itulah informasi mengenai objek tempat wisata Air Terjun Sigura Gura. di Sumatera Utara. Jika ada tambahan, kalian dapat menambahkannya di kolom komentar. Jangan lupa juga untuk share artikel ini ya sob.

 

Selamat berwisata 🙂

How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating 0 / 5. Vote count: 0

No votes so far! Be the first to rate this post.

Comments
Loading...