Rute, Jadwal Dan Harga Tiket KRL Serpong
Tangerang
merupakan salah satu kota yang ada di Provinsi Banten. Kota yang satu ini memiliki banyak sekali destinasi wisata yang menarik untuk dikunjungi. Tak hanya itu, di Tangerang ini juga dilengkapi dengan berbagai akomodasi serta transportasi untuk memudahkan para pengunjungnya. Dan salah satu nya itu sob yaitu ada KRL Commuter Line. Berikut kami bagikan informasi mengenai Rute, Jadwal & Harga Tiket KRL Serpong.
Sekilas Tentang KRL Commuter Line
Seperti yang kita tahu sob, bahwa KRL Commuter Line ini merupakan layanan kereta rel listrik komuter yang beroperasi di wilayah Jabodetabek, salah satunya yaitu KRL Serpong. Kereta ini sob digunakan oleh sebagian besar masyarakat yang hidup dan tinggal di wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi, dan sekitarnya. Banyak sekali orang – orang yang meminati KRL ini, karena lebih enak digunakan dan juga lebih cepat. Selain itu harga tiket KRL juga relatif lebih murah dibandingkan dengan angkutan darat lainnya.
KRL ini sob dipegang oleh PT Kereta Commuter Indonesia yang mana merupakan anak perusahaan dari PT Kereta Api Indonesia atau sering disebut PT KAI. Untuk kantor pusatnya sendiri sob, KRL ini terletak di Jalan Ir. H. Juanda No.1 Jakarta Pusat. Nah untuk KRL Serpong ini sendiri sob di buka pada tahun 1992.
BACA JUGA : Rute, Jadwal Dan Harga Tiket KRL Tangerang
Rute KRL Serpong
Untuk rute nya sendiri sob, KRL Serpong ini memiliki rute sebagai begitu :
- Tujuan Akhir Tanah Abang
Serpong – Rawa Buntu – Sudimara – Jurangmangu – Pondok Ranji – Kebayoran – Palmerah – Tanah Abang
- Tujuan Akhir Maja atau Rangkas Bitung
Palmerah – Kebayoran – Pondok Ranji – Jurang Mangu – Sudimara – Rawa Buntu – Serpong – Cisauk – Cicayur – Parung Panjang – Cilejit – Daru – Tenjo – Tigaraksa – Cikoya – Maja – Citeras – Rangkasbitung
BACA JUGA : Menikmati Pesona Dan Suasana Di Pantai Tanjung Pasir
Fasilitas Di Stasiun
Seperti yang sudah dikatakan sebelumnya sob, bahwa di stasiun kereta ini juga para penumpangnya akan diberikan pelayanan dan fasilitas yang membuat nyaman. Adapun fasilitas dan pelayanan yang ada dikereta api ini sob yaitu :
- Toilet
- Area Komersial
- Tempat Ibadah
- Parkir
BACA JUGA : Review, Lokasi, Dan Tiket Masuk Taman Potret Tangerang
Harga Tiket KRL Serpong
Adapun untuk harga tiket nya sob, harga tiket KRL Serpong ini begitu murah. Kalian hanya perlu mengeluarkan biaya sebesar Rp.4.000 saja untuk 25 km pertama sob. Selanjutnya akan ditambah lagi Rp.1.000 disetiap 1 km berikutnya.
BACA JUGA : Review, Lokasi, & Tiket Masuk Museum Benteng Heritage
Jadwal
Mengenai jadwal keberangkatannya sob, KRL dari Stasiun Serpong menuju Stasiun Tanah Abang paling pagi adalah pada pukul 05.00 dan paling akhir pada pukul 22.18.
Catatan:
Perlu kalian ketahu sob, bahwa harga dan jam keberangkatan bisa berubah sewaktu – waktu. Jangan lupa untuk mengecek kembali barang bawaan kalian. Dan jangan lupa juga untuk membawa bekal sendiri agar lebih hemat serta datang tepat waktu.
Demikian itulah informasi mengenai Rute, Jadwal & Harga Tiket KRL Serpong. Jika ada tambahan, kalian dapat menambahkannya di kolom komentar. Jangan lupa juga untuk share artikel ini ya sob.