Jakarta
memang kerap sekali dijadikan tujuan utama dalam menghabiskan waktu kala liburan tiba. Dimana terdapat banyak sekali objek tempat wisata di Jakarta ini yang sering diburu seperti Dufan dan juga pantai Ancol. Namun Jakarta ini tak hanya itu – itu saja, masih banyak objek tempat wisata yang lainnya yang menarik untuk dikunjungi, salah satunya Taman Suropati. Dan berikut ini kami bagikan informasinya, mulai dari daya tarik, lokasi, hingga harga tiket masuk ke objek tempat wisata Taman Suropati Jakarta ini.
Mengenal Taman Suropati Jakarta
Taman Suropati merupakan salah satu objek tempat wisata di Jakarta yang cocok dikunjungi bagi kalian yang ingin menikmati suasana sejuk di Jakarta. Objek tempat wisata Taman Suropati Jakarta ini memiliki pohon – pohon rindang serta fasilitas yang nyaman untuk dinikmati. Dari sejarahnya, awalnya taman ini bernama Burgemeester Bisschopplein. Pada awalnya nama taman ini diambil dari nama wali kota Batavia pertama, G.J. Bisshop (1916–1920). Pada tahun 1920 taman ini berganti nama menjadi Taman Suropati kemudian pada tahun 2011 Taman ini dihiasi dengan patung-patung karya pematung dari negara-negara pendiri ASEAN.
BACA JUGA : Museum MACAN, Museum Hits Kekikinian di Jakarta
Daya Tarik Taman Suropati Jakarta
Seperti yang sudah dikatakan sebelumnya, bahwa di objek tempat wisata Taman Suropati Jakarta ini, memiliki suasana yang begitu sejuk. Dimana terdapat beberapa pohon yang rindang dan dilengkapi dengan berbagai fasilitas yang dapat dinikmati. Adapun daya tarik yang ada di taman ini diantaranya :
-
Burung Merpati
Yang pertama yaitu adanya burung merpati lengkap dengan kandangnya. Nah kalian juga disini bisa bebas memberi makan.
-
Pepohonan Yang Rindang
Seperti yang sudah dikatakan, yaitu adanya pohon yang rindang dengan konsep taman tropis dipenuhi dengan kerimbunan berbagi jenis tumbuhan tropis yang tinggi besar dan rindang. Beberapa pohon itu diantaranya: Mahoni, sawo kecik, Ketapang, pohon Tanjung, pohon bungur, dan pohon Khaya.
-
Joging Track
Yang selanjutnya yaitu adanya Jogging track. Nah di taman ini juga kalian dapat berolahraga sambil menikmati suasana nya yang begitu sejuk. Dan perlu kalian ketahui bahwa joging track ini menjadi yang favorit bagi warga sekitar.
-
Taman Bunga Dengan Air Mancurnya
Selain memiliki pohon -pohon yang rindang, taman yang satu ini juga memiliki koleksi bunga-bunga hias yang cantik. Selain itu, taman bunga yang ada disini dilengkapi dengan kolam air mancur yang mana menambah indah suasana taman.
-
Monumen ASEAN
Yang terakhir yaitu adanya Monumen ASEAN. Seperti yang sudah dikatakan sebelumnya bahwa di Taman Suropatiini dihiasi dengan berbagai patung – patung dari berbagai negara ASEAN. Patung patung tersebut diantaranya yaitu:
1. Patung rebirth dari Philipina
2. Patung Harmoni dari Brunei Darussalam
3. Patung Fratenity dari Thailand
4. Patung Peace dari Indonesia
5. Patung The Spirit of Asean dari Singapura
6. Patung Peace, Harmon and One dari Malaysia
BACA JUGA : Review, Lokasi, Dan Tiket Masuk Faunaland Ancol
Lokasi
Nah sob, bagi kalian yang tertarik untuk berkunjung ke objek tempat wisata yang satu ini, kalian dapat mengunjungi lokasinya yang terletak di daerah Menteng Jakarta Pusat. tepatnya di Jalan Taman Suropati RT 5/RW 5 Menteng.
BACA JUGA : Review Bounce Street Asia Trampoline Park Jakarta
Harga Tiket Masuk
Adapun mengenai harga tiket masuk nya sob, tentu kalian tak perlu khawatir. Karena taman ini merupakan fasilitas ruang terbuka publik milik Pemda, jadi kalian tidak akan dikenakan biaya alias gratis.
BACA JUGA : Review, Dan Tiket Masuk Kebun Binatang Ragunan
Jam Operasional Taman Suropati
Mengenai jam operasionalnya juga, kalian tak perlu khawatir karena Taman Suropati ini buka selama 24 jam. Jadi kalian dapat berkunjung kapanpun yang kalian inginkan.
Demikian itulah informasi mengenai objek tempat wisata Taman Suropati Jakarta. Semoga artikel ini dapat bermanfaat serta dapat menjadi sumber referensi. Jangan lupa juga untuk share artikel ini ya.