9 Tempat Wisata Terbaik Yang Ada di Pulau Bangka

0

Pulau Bangka

merupakan kembaran dari pulau Belitung yang mana Gabungan dari keduanya membentuk suatu provinsi yaitu Provinsi Bangka Belitung dengan Pangkal Pinang sebagai ibukotanya. Pulau Bangka ini memiliki banyak sekali destinasi wisata yang mana keindahan serta pesona alamnya tak kalah dengan Pulau Belitung. Tempat wisata di Pulau Bangka ini begitu populer jadi wajar saja jika dikatakan tempat wisata terbaik. Nah bagi kamu yang ingin menikmati indahnya tempat wisata di Pulau Bangka ini, maka berikut ini saya akan membagikan daftar – daftar Objek tempat wisata terbaik di Pulau Bangka Bangka Belitung yang diantaranya:

 

 

1. Danau Kaolin

wisata Pulau Bangka
Photo By : @sintamelati_

 

Objek tempat wisata terbaik di Pulau Bangka pertama adalah Danau Kaolin Aek Biru. Danau Kaolin Aek Biru ini merupakan danau yang tercipta akibat penggalian tambang timah. Setelah kandungan timahnya habis, danau ini pun merefleksikan warna langit biru yang sangat indah. Pemandangan di Danau Kaolin Aek Biru ini begitu cantik, dan akan membuat kamu terkagum – kagum. Nah selain itu juga, ketika kamu mengunjungi Danau Kaolin Aek Biru maka kamu juga akan melihat danau yang berwarna hijau yang mana menambah daya tarik Danau Kaolin ini. Danau Kaolin Aek Biru ini juga merupakan tempat terbaik jika kamu ingin menikmati pesona terbenamnya matahari.

 

2. Gurun Pelawan Namang

wisata Pulau Bangka
Photo By : @jemmyainulrafif

 

Objek tempat wisata terbaik di Pulau Bangka selanjutnya adalah Gurun Pelawan Namang. Gurun Pelawan Namang ini juga merupakan bekas aktivitas tambang di Pulau Bangka. Gurun Pelawan Namang ini lokasinya berada di Desa Namang yang mana lokasi  berada sekitar 800 m dari Hutan Pelawan. Pemandangan yang akan kamu nikmati Gurun Pelawan Namang ini begitu menakjubkan dan membuat kamu terpesona. Selain itu, jika kamu hobi dengan foto-foto, maka tempat ini memiliki spot yang begitu indah dan menarik.

 

BACA JUGA : 12 Wisata Pantai di Bangka Belitung Yang Mempesona

 

3. Danau Ampar Red Hill

wisata Pulau Bangka
Photo By : @little_runa

 

Masih di bekas tambang, kali ini tempat wisata terbaik selanjutnya adalah Danau Ampar Red Hill. Danau Ampar Red Hill ini bentuknya mirip dengan Grand Canyon. Ketika kamu mengunjungi Danau Ampar atau Red Hill ini, kamu akan disuguhkan dengan pemandangan indah dan cantik serta juga menarik. Dengan bebatuan yang alami berwarna merah ini, serta danau biru yang begitu mempesona, menjadikan tempat ini sebagai tempat wisata terbaik kala berlibur di Pulau Bangka. juga Danau Ampar atau Red Hill ini berlokasikan di Riding Panjang, Kabupaten Bangka.

 

4. Museum Timah Muntok

Photo By : @ledyasoraya_lee

 

Nah bagi kamu yang menyukai sejarah, maka Museum Timah Muntok ini wajib kamu kunjungi kala ber wisata di Pulau Bangka. Di Museum Timah Muntok ini, kamu akan mengetahui sejarah proses peleburan timah dan logam, Selain sejarah tentang timah, ada juga sejarah lainnya yang akan kamu dapatkan yaitu berupa sejarah Indonesia terutama pulau Bangka seperti tempat pengasingan bung Karno serta Budaya dari Muntok. Museum Timah Muntok berlokasikan di Tanjung, Mentok, Kabupaten Bangka Barat, Kepulauan Bangka Belitung.

 

BACA JUGA : 7 Tempat Wisata Terbaik di Pulau Belitung

 

5. Jembatan Emas Bangka

Photo By : @ciawardhana

 

Nah tempat yang satu ini merupakan tempat yang wajib kamu kunjungi yaitu Jembatan Emas Bangka. Jembatan Emas Bangka ini merupakan jembatan terbaik yang ada di Bangka dengan menggunakan  teknologi sangat canggih dimana Jembatan Emas Bangka ini menggunakan sistem buka tutup. Sekilas teknologi ini mirip dengan Tower Bridge. Jadi wajar saja jika Jembatan Emas Bangka ini menjadi tempat yang merupakan tujuan utama untuk foto – foto. Jembatan Emas Bangka ini lokasinya berada di Ketapang, Pangkal Balam, Kota Pangkal Pinang, Kepulauan Bangka Belitung.

 

6. Bangka Botanical Garden

Photo By : @helenagatha

 

Bangka Botanical Garden ini merupakan ikon agrowisata di Bangka yang mana memiliki lahan seluas 300 hektar. Bangka Botanical Garden ini juga merupakan tempat agrowisata terbaik di Bangka yang mana sering sekali dikunjungi banyak wisatawan. Jika kamu ingin menikmati liburan bersama keluarga, maka Bangka Botanical Garden ini cocok sekali untuk itu. Di Bangka Botanical Garden ini, kamu akan disuguhkan dengan suasana yang sejuk. Selain itu juga, kamu akan menemukan kolam yang berjumlah 14 di tempat yang satu ini.

 

Bangka Botanical Garden ini berlokasikan di Jl. Raya Pasir Padi – Kelurahan Temberan, Kecamatan Bukit Intan, Air Itam, Bukit Intan, Air Itam, Bukit Intan, Kota Pangkal Pinang, Kepulauan Bangka Belitung.

 

BACA JUGA : 6 Wisata Pantai di Pulau Bangka Yang Indah

 

7. Mangrove Munjang Kurau Barat

Photo By : @arine.nds_

 

Objek tempat wisata terbaik di Pulau Bangka Bangka Belitung selanjutnya adalah Mangrove Munjang Kurau Barat. Mangrove Munjang Kurau Barat ini merupakan tempat wisata yang bisa dikatakan terbilang baru yang mana diresmikan pada tahun 2017. Di tempat wisata yang satu ini, kamu dapat menikmati  suasana yang sejuk nan asri. Selain itu juga, disini kamu dapat  meniti jembatan gantung saat menyeberang salah satu sungai di kawasan Mangrove ini serta kamu juga dapat menyewa sebuah boat untuk mengelilingi area hutan. Di Mangrove Munjang Kurau Barat ini juga terdapat satwa satwa seperti ular, burung, dan monyet.

 

Mangrove Munjang Kurau Barat ini berlokasikan di Kurau Barat, Koba, Kabupaten Bangka Tengah, Kepulauan Bangka Belitung. Untuk dapat memasuki Tempat wisata yang satu ini, kamu harus membayar tiket masuk seharga Rp.10.000 per orang.

 

8. Bukit 7

Photo By : @anas_tyas.998

 

Objek tempat wisata terbaik di Pulau Bangka Bangka Belitung selanjutnya yaitu Bukit 7. Bukit 7 ini merupakan bukit populer yang mana sering dikunjungi para wisatawan.  Ketika kamu mengunjungi Bukit 7 ini, kamu dapat menikmati pemandangan – pemandangan hutan yang begitu indah dan hijau. Pemandangan di Bukit 7 ini akan membuat kamu serasa di manja juga kamu akan begitu terpesona dengan keindahan yang ada di Pulau Bangka ini. Selain itu , di Bukit 7  ini juga memiliki spot yang dapat menambah cantik fotomu.

 

Untuk dapat memasuki Bukit 7 ini, kamu harus membayar tiket masuk dengan harga yang terjangkau yaitu Rp.5.000 saja per orangnya. Bukit 7 ini berlokasikan di Desa Sempan, Kecamatan Pemali.

 

BACA JUGA : 7 Hotel Murah di Bangka Belitung Yang Memuaskan

 

9. Bukit Pala

Photo By : @randraelf

 

Tempat yang satu ini juga merupakan sebuah bukit yang mana keindahan nya tak kalah dengan Bukit 7. Bukit Pala ini merupakan tempat wisata terbaik juga di Pulau Bangka. Ketika kamu mengunjungi Bukit Pala ini, kamu akan disuguhkan dengan pemandangan pantai dari atas bukit. Selain itu juga, kamu dapat menikmati indahnya  hamparan laut Cina Selatan serta eksotisme pantai di Teluk Limau. Kamu juga  akan menemukan banyak spot foto menarik di Bukit Pala ini yang diantaranya adalah tempat foto berbentuk sarang burung.

 

Bukit Pala ini lokasi nya berada di Jebus, Desa Teluk Limau, Kecamatan Parttiga, Kabupaten Bangka Barat. Untuk dapat mencapai Bukit Pala ini, kamu harus melakukan perjalanan yang bisa dikatakan sulit, karena aksesnya hanya berupa jalan setapak yang disertai dengan tumbuhnya ilalang. Setelah sampai , kamu hanya perlu membayar Rp.2.000 saja untuk kebersihan.

 

 

Nah itulah dia daftar – daftar tempat wisata terbaik di pulau Bangka yang mana patut untuk kamu kunjungi kala menikmati waktu liburan. Semoga artikel ini dapat bermanfaat serta dapat menjadi sumber rujukan. Jangan lupa untuk membagikan artikel ini serta meninggalkan pendapatmu di kolom komentar.

 

Selamat Liburan :):)

How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating 0 / 5. Vote count: 0

No votes so far! Be the first to rate this post.

Comments
Loading...