7 Tempat Wisata Terbaik di Cilacap Jawa Tengah

0

Cilacap

merupakan sebuah kabupaten di Jawa Tengah yang letaknya berbatasan dengan Brebes dan Banyumas. Dalam segi pariwisata, Cilacap ini memiliki beberapa objek wisata alam dan juga sejarah yang terbaik dan menarik untuk dikunjungi. Nah bagi kamu yang kebingungan untuk menikmati liburan di Cilacap, maka jangan khawatir karena berikut ini saya akan membagikan daftar objek tempat wisata terbaik di Cilacap Jawa Tengah, diantaranya:

 

 

1. Benteng Pendem

wisata cilacap jawa tengah
Photo By : @theguhwe

 

Benteng Pendem ini terletak Jl. Benteng, Cilacap Selatan. Untuk dapat menikmati pesona dari Benteng Pendem ini, kamu hanya perlu membayar tiket Rp.5.000 saja per orang. Benteng Pendem Cilacap ini merupakan peninggalan dari Belanda yang terletak di kawasan pantai Teluk Penyu. Sebelum menjadi obyek wisata, benteng ini sempat tertutup tanah dan tidak terurus. Ada beberapa ruangan di dalam benteng dan masih kokoh berdiri. Secara umum ruangan yang diketahui terdiri dari barak, benteng pertahanan, benteng pengintai, ruang rapat, gudang senjata, gudang mesiu, ruang penjara, dapur, ruang perwira, dan ruang peluru.

 

2. Wisata Gunung Selok

wisata cilacap jawa tengah
Photo By : @lik_hasan

 

Bagi kamu yang menyukai pemandangan alam yang cantik, maka kamu mengunjungi wisata terbaik di Cilacap yang satu ini yaitu Wisata Gunung Selok. Wisata Gunung Selok ini berlokasikan di Karangbenda, Adipala. Harga tiket masuk untuk dapat menikmati pesona alam di Wisata Gunung Selok ini hanya Rp.5.000 saja per orang. Gunung Selok ini dikembangkan menjadi kawasan wisata alam oleh KPH Banyumas Timur.  Bagi kamu  yang ingin bersantai, disini tersedia banyak hammock yang terpasang di pepohonan.

 

BACA JUGA : 9 Tempat Wisata Bukit Yang Menarik Di Magelang

 

3. Teluk Penyu

wisata cilacap jawa tengah
Photo By : @pejuang_romansa

 

Tempat wisata terbaik di Cilacap Jawa Tengah selanjutnya adalah Teluk Penyu. Teluk Penyu ini terletak di Cilacap Selatan yang mana harga tiket masuknya juga cukup murah yaitu Rp. 5.000/orang. Pantai Teluk Penyu ini juga terdapat tempat pengembangan penyu. Fasilitas yang ada di Teluk Penyu ini juga cukup lengkap, mulai dari kamar mandi, toilet, tempat ibadah, gazebo, lapangan voli, water sport, hingga mercusuar. Di Teluk Penyu ini juga kamu dapat  melihat langsung Pulau Nusakambangan.

 

BACA JUGA : 8 Tempat Wisata di Temanggung yang Menarik

 

4. Waduk Koebangkangkung

wisata cilacap jawa tengah
Photo By : @mona_alia

 

Tempat wisata terbaik di Cilacap selanjutnya adalah Waduk Koebangkangkung. Waduk Koebangkangkung ini berlokasikan di Kubangkangkung, Kawunganten. Wisata Waduk Koebangkankung berada di perkebunan karet Kawungaten. Harga tiket untuk memasuki Waduk Koebangkangkung ini juga cukup murah, yaitu Rp.2.000 saja per orang. Kamu akan disuguhkan pemandangan pepohonan dan waduk yang menyejukkan. Selain itu, di Waduk Koebangkangkung ini juga terdapat beberapa wahana seperti bebek kayuh, mandi bola, kereta wisata, terapi ikan, dan lain-lain yang mana akan dikenakan biaya tambahan untuk dapat menikmatinya.

 

5. Museum Susilo Soedarman

Photo By : @nitanian

 

Nah bagi kamu yang menyukai sejarah, maka kamu harus mengunjungi tempat wisata terbaik yang satu ini yaitu Museum Susilo Soedarman. Museum Susilo Soedarman ini berlokasikan di Gentasari, Kroya. Kamu hanya perlu membayar Rp.2.000 saja untuk dapat memasuki museum ini.  Di Museum Susilo Soedarman ini, kamu dapat menemukan peninggalan dari Jenderal TNI (Purn) Soesilo Soedarman. Di halaman museum kita juga dapat melihat kendaraan panser Amphibi dan pesawat patroli maritim NOMAD N-22 TNI-AL. Benda – benda yang dapat kamu temukan di Museum Susilo Soedarman ini yang lainnya adalah senjata, gamelan, wayang, foto-foto, dan lain-lain.

 

BACA JUGA : 6 Curug Di Kendal Jawa Tengah Yang Begitu Mempesona

 

6. Kampung Laut

Photo By : @mariamitsura

 

Kampung Laut ini berlokasi di  Kabupaten Cilacap. Kampung Laut ini  merupakan sebuah daerah di Desa Klaces. Bagi kamu yang ingin menuju ke sana, kamu dapat melalui jalur darat ataupun laut. Salah satu desa di Kampung Laut yaitu Desa Ujungalang yang dahulu berada di tengah-tengah laut. Namun seiring berjalannya waktu terjadi proses sedimentasi dan air mulai mendangkal. Masyarakat yang awalnya menggunakan rumah-rumah panggung beralih ke bangunan permanen biasa. Pengunjung bisa menemukan masakan laut mulai dari kerang, kepiting, udang, dan ikan belanak. Dari Ujungalang kita bisa berjalan menuju ke beberapa gua yang terdapat di Pulau Nusakambangan.

 

BACA JUGA : 8 Tempat Wisata di Purwokerto Yang Populer

 

7. Waterpark Tirta Mas

Photo By : @nancyhaloho86

 

Tempat wisata terbaik di Cilacap Jawa Tengah selanjutnya adalah  Waterpark Tirta Mas. Waterpark Tirta Mas ini berlokasikan di Jl. Rinjani, Sidanegara, Cilacap Tengah. Tiket untuk memasuki Waterpark Tirta Mas ini sebesar Rp.20.000 per orangnya. Waterpark Tirtamas menjadi salah satu pilihan wisata kolam renang di Cilacap yang cocok untuk kamu kunjungi dan nikmati bersama keluarga. Disini, kamu dapat menemukan tiga kolam renang yang mana masing – masing untuk anak kecil, menengah, dan orang dewasa. Selain itu, di Waterpark Tirta Mas ini juga terdapat gazebo yang dapat kamu gunakan untuk bersantai.

 

 

Demikian itulah informasi mengenai daftar tempat wisata terbaik di Cilacap. Semoga dapat bermanfaat dan dapat menjadi sumber referensi. Jangan lupa untuk berkomentar dan membagikan artikel ini.

 

Selamat liburan ^_^

How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating 0 / 5. Vote count: 0

No votes so far! Be the first to rate this post.

Comments
Loading...