Kebun Binatang Surabaya, Review dan Harga Tiket Masuk

0

Surabaya

merupakan salah satu kota di Jawa Timur yang mana juga sekaligus menjadi ibu kota dari provinsi tersebut. Surabaya memiliki tempat rekreasi favorit keluarga yaitu Kebun Binatang Surabaya. Kebun Binatang atau sering disebut dengan Bonbin ini kalian bisa menemukannya di kota-kota besar dengan mudah. Tempat wisata ini menawarkan berbagai macam satwa yang dilestarikan keberadaannya serta dirawat dan dijaga dengan sebaik mungkin. Kepolosan yang dilakukan para satwa disini akan membuat para pengunjung tertawa sehingga dapat menciptakan suasana yang senang dang gembira. Kebun Binatang yang satu ini merupakan salah satu Bonbin terkenal di Indonesia dan menjadi Bonbin dengan koleksi hewan terlengkap Se-Asia Tenggara. Nah Bagi Kalian yang Ingin ke Kebun Binatang Surabaya, berikut kami bagikan informasi alamat beserta wahana dan tiket masuk di kebun binatang surabaya.

 

 

Mengenal Kebun Binatang Surabaya

Kebun Binatang Surabaya
Photo By : @qhikye_uminya_ain

 

Kebun binatang ini didirikan pada tanggal 31 Agustus 1916 oleh SK Gubernur Jendral Belanda dengan nama Soerabaiasche Plantenn-en Dierentuin atau Kebun Botani. Dan Kebun binatang ini di buka untuk umum pada bulan April 1918. Binatang-binatang yang ada di disini terkumpul karena jasa seorang jurnalis bernama H. F. K. Kommer yang memiliki hobby mengumpulkan binatang, dan di bantu oleh beberapa orang yang mempunyai modal cukup.

 

Koleksi Satwa Yang Ada Di Kebun Binatang Surabaya

 

Lebih dari 2000 hewan yang hidup dan ada 351 spesies yang terdiri dari spesies mamalia, reptilia, aves, hingga pisces dan masih banyak lagi, diantaranya :

 

1. Kategori Aves (Kategori Unggas atau Burung)

Kebun Binatang Surabaya
Photo By : @google

 

Yang pertama ada kategori Aves, di area ini ada burung merak, burung pelikan Autralia, burung jalak Bali, hingga burung Unta.

 

2. Kategori Primata

Kebun Binatang Surabaya
Photo By : @google

 

Yang ke dua ada Kategori Primata, Primata yang ada di area inicukup banyam diantaranya seperti orang utan, babon, simpanse, dan bekatan. Di tempat ini juga sudah di sediakan kandang rusa, unta, jerapah, kuda, kuda nil, zebra, dan elderly bison dari Amerika.

 

3. Kategori Hewan Buas

Kebun Binatang Surabaya
Photo By : @google

 

Yang ke tiga ada kategori Hewan Buas, di area ini juga ada hewan-hewan buas seperti macan tutul, harimau putih, harimau Sumatra, beruang, dan masih banyak lagi.

 

4. Kategori Satwa Langka

Photo By : @riecioalzafran

 

Yang ke empat ada kategori Satwa langka, di area ini juga ada beberapa hewan langka seperti komodo. Hewan langka yang ada di tempat ini sangat dilindungi dan dilestarikan oleh pengelola Kebun binatang Surabaya ini agar tidak punah.

 

5. Kategori Binatang Peralihan

Photo By : @google

 

Yang terakhir ada kategori Binatang Peralihan, hewan yang ada di area ini adalah hewan seperti tupai, tapir, anoa, dan babi rusa.

 

BACA JUGA : Kerennya Wisata Alam Pantai Kenjeran di Surabaya

 

Wahana Yang Ada Di Kebun Binatang Surabaya

 

1. Atraksi Spesial Satwa

Photo By : @google

 

Yang pertama ada Atraksi Spesial Satwa, saat hari weekend atau hari libur biasanya pihak pengelola Kebun Binatang Surabaya seting mengadakan pertunjukan atrsksi spesial dari beberapa satwa. Pertunjukan ini di lakukan untuk menghibur para pengunjung. Walaupun hanya di lakukan pada saat weekend atau hari libur panjang, tetapi tempat ini selalu ramai.

 

2. Naik Satwa

Kebun Binatang Surabaya
Photo By : @google

 

Wahana di Kebun Binatang Surabaya yang ke dua ada Naik Satwa, di tempat ini kalian juga bisa berkesempatan untuk menaiki beberapa satwa. Satwa yang bisa dinaiki oleh pengunjung yaitu gajah, kuda dan unta.

 

3. Perpustakaan

Photo By : @google

 

Yang ke tiga ada Perpustakaan, di tempat ini juga ada perpustakaan dengan berbagai macam buku pengetahuan tenteng binatang yang bisa menambah wawasan kalian.

 

4. Jalur Jogging

 

Yang ke empat ada Jalur Johging, jalur ini baru saja dibangun, jalur ini juga cukup panjang untuk di gunakan sebagai jalur jogging, karena jalur ini mempunyai luas sekitar 15 hektar.

 

5. Area Rekreasi

Kebun Binatang Surabaya
Photo By : @google

 

Yang ke lima ada Area Rekreasi, Arena ini sangat cocok sekali untuk anak-anak. Area ini terdiri dari beberapa wahana permainan mulai dari wahana yang memacu adrenalin ataupun wahana yang menyenangkan seperti flaying fox, berenang, outbond, wisata perahu, bom-bom car, dan bungee trampoline.

 

6. Jembatan Pantau

 

Yang ke enam ada Jembatan Pantau, jembatan ini di gunakan untuk memantau keadaan sekitar kawasan ini.

 

7. Stand Foto

Kebun Binatang Surabaya
Photo By : @google

 

Yan terakhir ada Stand Foto, di area ini terdapat beberapa stand foto yang menarik dan pastinya instagramable yang bisa dijadikan kenangan oleh kalian yang mengunjungi Kebun Binatang yang satu ini.

 

BACA JUGA : 12 Tempat Wisata di Surabaya yang Populer

 

Fasilitas

Kebun Binatang Surabaya
Photo By : @naruzika

 

Kebun binatang ini juga memiliki fasilitas yang cukup lengkap seperti :

 

  • Pedagang yang menjajakan dagangannya.
  • Mushola
  • Toilet Umum
  • Foto Box
  • Makanan Hewan
  • Area parkir yang luas, dan masih banyak lagi.

 

BACA JUGA : 9 Wisata Kuliner Yang Wajib Kamu Coba di Surabaya

 

Alamat Kebun Binatang Surabaya

Photo By : @hana_hani1238

 

Jika kalian ingin berkunjung ke Kebun Binatang ini, alamat Kebun Binatang Surabaya ini berada di Jalan Setail No. 1, Darmo, Wonokromo, Kota Surabaya, Jawa Timur.

 

BACA JUGA : 8 Hotel Terbaik Dengan Kolam Renang di Surabaya

 

Jam Buka Dan Tiket Masuk Kebun Binatang Surabaya

 

Jam Operasionalnya

 

  • Untuk Hari Weekday mulai buka pukul 08.00 hingga 16.00 WIB.
  • Untuk Hari Weekend mulai buka pukul 07.30 hingga 16.30 WIB.

Harga Tiket Kebun Binatang Surabaya

 

  • Untuk Tiket Masuk sebesar Rp 15.000,00- per orangnya.
  • Untuk Paket Edukasi sebesar Rp 20.000,00- per orangnya.
  • Untuk Naik perahu sebesar Rp 10.000,00- per orangnya.
  • Untuk Naik Satwa sebesar Rp 20.000,00- per satwanya.
  • Untuk Berfoto dengan satwa sebesar Rp 15.000,00- per orangnya.
  • Untuk memberi makan jerapah sebesar Rp 10.000,00- per orangnya.

 

Dan demikian itulah seputar informasi tentang Kebun Binatang Surabaya. Nah bagaimana? Apa kalian tertarik untuk berwisata ke Kebun Binatang ini?

 

 

Jika ada kekurangan, kalian dapat menambahkannya di kolom komentar. Jangan lupa juga untuk membagikan artikel ini ya agar menjadi lebih bermanfaat, Terima kasih.

 

Selamat berwisata 🙂

How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating 0 / 5. Vote count: 0

No votes so far! Be the first to rate this post.

Comments
Loading...