8 Tempat Wisata Menarik di Manggarai Barat NTT

0

Manggarai Barat

merupakan salah satu kabupaten di Provinsi Nusa Tenggara Timur atau NTT yang merupakan hasil pemekaran dari Kabupaten Manggarai. Terlepas dari itu, Kabupaten Manggarai Barat ini ternyata menyimpan destinasi wisata yang keren dan menarik untuk kamu kunjungi. Berikut saya bagikan daftar – daftar objek tempat wisata yang keren dan menarik di Kabupaten Manggarai Barat Nusa Tenggara Timur, diantaranya:

 

 

1. Loh Liang Pulau Komodo

wisata nusa tenggara timur
Photo By : @dianflorent

 

Tempat wisata yang keren dan menarik di Manggarai Barat yang pertama adalah Loh Liang Pulau Komodo. Loh Liang ini merupakan pintu masuk dan daerah wisata di Pulau Komodo Flores. Loh Liang atau Pulau Komodo juga merupakan pulau terbesar di kawasan Taman Nasional Komodo yang menjadi habitat sekitar 4.000 komodo. Di Loh Liang Pulau Komodo ini, kamu dapat melakukan pengamatan satwa komodo, rusa, babi hutan, burung dan pendakian hingga, menyelam dan snorkling di Pink Beach.

 

2. Pulau Padar

wisata nusa tenggara timur
Photo By : @nandaseptrina

 

Objek tempat wisata di Manggarai Barat Nusa Tenggara Timur yang selanjutnya adalah Pulau Padar. Pulau Padar ini merupakan pulau ketiga terbesar di Taman Nasional Komodo setelah Pulau Komodo dan Pulau Rinca, NTT. Di Pulau Padar ini, kamu akan disuguhkan dengan keindahan panorama yang begitu mempesona. Selain itu, di Pulau Padar ini juga kamu dapat melakukan aktivitas lainnya seperti bermain atau snorkeling di pink beach. Selain itu juga kamu dapat menikmati panorama yang indah yang berpadu dengan birunya laut yang sangat cantik diatas bukit Pulau Padar ini.

 

 

3. Gili Lawa

wisata nusa tenggara timur
Photo By : @fifiolutfia

 

Objek tempat wisata di Manggarai Barat Nusa Tenggara Timur yang selanjutnya adalah Gili Lawa. Gili Lawa ini merupakan salah satu pulau di Kepulauan Komodo yang menyuguhkan pemandangan yang luar biasa jika dilihat dari atas bukitnya. Bagi kamu yang suka hunting foto tentu wajib mengunjungi Gili Lawa ini, karena Gili Lawa ini memiliki spot keren dimana ada semacam selat yang diapit oleh dua pulau. Gili Lawa dibagi dua yaitu Gili Lawa Darat dan Gili Lawa Laut. Gili Lawa Darat berada di antara Gili Lawa Laut dan Pulau Komodo. Keika kamu tiba di lokasi, kamu akan dimanjakan dengan hamparan padang rumput yang menyegarkan mata.

 

BACA JUGA : 7 Tempat Wisata Yang Indah dan Menawan Di Kupang

 

4. Pink Beach

Photo By : @lombok_gladventures_planner

 

Objek tempat wisata di Manggarai Barat Nusa Tenggara Timur yang selanjutnya adalah Pink Beach. Sesuai namanya, Di Pink Beach ini kamu akan disuguhkan dengan hamparan pasir yang berwarna merah muda. Pink Beach terletak di dalam kawasan Taman Nasional Komodo, NTT. Pink Beach ini juga memiliki keindahan bawah laut yang begitu mempesona yang mana dapat kamu nikmati dengan melakukan aktivitas diving dan snorkeling.

 

BACA JUGA : 6 Hotel Murah Terbaik di Labuan Bajo NTT

 

5. Gua Batu Cermin

Photo By : @anggun_moo

 

Objek tempat wisata di Manggarai Barat Nusa Tenggara Timur yang selanjutnya adalah Gua Batu Cermin. Gua Batu Cermin ini merupakan sebuah terowongan atau gua di bukit batu dimana ketika sinar matahari masuk melalui lubang, kemudian memantul ke dinding, seolah-olah merefleksikan cahaya ke area lain seperti cermin. Untuk lokasinya, Gua Batu Cermin ini terletak di sebelah timur pelabuhan Labuan Bajo sekitar 4 kilometer dari pusat kota. Gua ini memiliki hutan, dimana bisa ditemukan babi hutan dan kera ekor panjang.

 

6. Air Terjun Cunca Rami

wisata manggarai barat
Photo By : @dovaljohan

 

Objek tempat wisata di Manggarai Barat Nusa Tenggara Timur yang selanjutnya adalah Air Terjun Cunca Rami. Air Terjun Cunca Rami ini lokasinya terletak di Desa Cunca Lolos, Kecamatan Sano Nggoang, Kabupaten Manggarai Barat, NTT. Air Terjun Cunca Rami juga lokasinya berada di ketinggian sekitar 1.200 mdpl. Air Terjun Cunca Rami ini mempunyai debit air yang cukup besar yang mana ketinggiannya mencapai sekitar 30 meter. Di Air Terjun Cunca Rami ini juga kamu dapat berenang di kolamnya dengan airnya yang jernih dan bersih. Selain itu pemandangan sekitar yang banyak ditumbuhi peohonan hijau menjadikan tempat ini mempunyai pesona alam tersendiri.

 

BACA JUGA : 7 Wisata Alam di Ende yang Indah dan Menawan

 

7. Air Terjun Cunca Wulang

wisata manggarai barat
Photo By : @irene.sarah_

 

Objek tempat wisata di Manggarai Barat Nusa Tenggara Timur yang selanjutnya adalah Air Terjun Cunca Wulang. Air Terjun Cunca Wulang ada di kawasan hutan Mbeiling. Untuk mencapai lokasi Air Terjun Cunca Wulang ini, kamu harus menempuh perjalanan sekitar 30 kilometer dari Labuan Bajo. Air Terjun Cunca Wulang ini juga terletak di ketinggian 200 mdpl, sehingga kamu dapat menikmati air dan udara yang dingin dan sejuk. Kamu juga dapat berenang di Air Terjun Cunca Wulang ini. Selain berenang, berkeliling dengan memanjat bebatuan juga dapat kamu coba, yang mana dapat digunakan untuk spot berfoto.

 

BACA JUGA : 6 Wisata Alam Di Belu yang Cantik dan Mempesona

 

8. Danau Sano Nggoang

wisata manggarai barat
Photo By : @maulana_a_wijaya

 

Tempat wisata yang keren dan menarik di Manggarai Barat yang selanjutnya adalah Danau Sano Nggoang. Danau Sano Nggoang ini merupakan danau vulkanik yang terletak di sebelah tenggara kawasan Hutan Mbeliling yang mana dapat kamu tempuh dengan jarak sekitar 63 kilometer atau 3 jam perjalanan berkendara dari Labuan Bajo. Danau Sano Nggoang ini juga terletak pada ketinggian 750 mdpl dengan kedalaman sekitar 600 meter dan memiliki kadar belerang yang cukup tinggi. Selain berfoto, di Danau Sano Nggoang ini juga kamu dapat berkeliling danau, hingga menunggang kuda.

 

 

Demikian itulah daftar – daftar tempat wisata yang keren dan menarik di Manggarai Barat, NTT. Semoga artikel ini dapat bermanfaat. jangan lupa untuk berkomentar dan membagikan artikel ini.

 

Selamat berwisata ^_^

How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating 0 / 5. Vote count: 0

No votes so far! Be the first to rate this post.

Comments
Loading...