6 Wisata Di Demak Yang Menarik Untuk Dikunjungi

0

Demak

merupakan Kota yang di kenal dengan kota Wali yang juga termasuk ke dalam wilayah provinsi Jawa Tengah. Selain memiliki tempat wisata religinya yang sangat terkenal, Demak juga menyimpan banyak keindahan alamnya yang tidak kalah indahnya dengan kota-kota lainnya di Indonesia berikut enam tempat wisata di Demak. Uniknya lagi kalian untuk bisa menjelajahi tempat-tempat wisata tersebut kalian tidak perlu merogoh biaya yang terlalu mahal, lho. Pasti penasaran kan, tempat wisata apa saja sih yang murah meriah yang ada di Kota Demak. Berikut daftar objek tempat wisata di Demak Jawa Tengah, diantaranya :

 

 

1. Hutan Mangrove Morosari

Photo By : @ag.wibisono

 

Yang Pertama yaitu Hutan Mangrove Morosari, Meskipun sudah lama, Hutan Mangrove Morosari ini belum banyak wisatawan yang mengetahuinya. Hutan Mangrove Morosari ini terletak di Desa Bedono, Kecamatan Sayung, Kabupaten Demak. Untuk sampai ke tempat tujuan wisata Hutan Mangrove Morosari ini para wisatawan harus naik perahu. Suasana di perjalan masih sangat asri dan di perjalanan kalian bisa melihat burung bangau yang terbilang cukup banyak seolah menyambut para wisatawan yang datang dengan ramah.

 

Keindahannya semakin terasa kalo dikunjungi pada sore hari karena para wisatawan bisa sambil melihat sunset. Para wisatawan harus mematuhi peraturan yang ada seperti, diharuskan memakai pakaian yang sopan dan bagi yang datang bersama pasangannya tidak diperbolehkan saling bergandengan itu semua untuk menghormati makam Syekh Abdullah Mudzakir.

 

2. Pantai Morosari

wisata demak jawa tengah
Photo By : @kurniaji_18

 

Objek tempat wisata di Demak Jawa Tengah yang selanjutnya yaitu Pantai Morosari, Selain Hutan Mangrovenya, Morosari juga terkenal dengan lautnya yang bernama Pantai Morosari. Pantai Morosari juga memiliki panorama pantainya yang sangat indah. Di hari-hari biasa pantai ini bisa dikatakan sepi pengunjung. Namun, saat hari raya Idul Fitri tiba, Pantai Morosari berubah drastis rasanya seluruh penduduk Demak tumpah ruah di pantai ini karena saat itu lah selalu diadakan acara rutin syawalan yang selalu diramaikan dengan perlombaan perahu dayung dan sedekah laut. Jika kalian ingin menjelajahi Pantai Morosari, saya menyarankan datang pada sore hari agar udaranya tidak terlalu panas seperti di siang hari, kalianpun bisa menikmati indahnya sunset yang sangat indah di tepi pantai.

 

BACA JUGA : 5 Hotel Terbaik yang Ada di Semarang Jawa Tengah

 

3. Pantai Tirangan

wisata demak jawa tengah
Photo By : @sinyo_izza

 

Objek tempat wisata di Demak Jawa Tengah yang selanjutnya yaitu Pantai Tirangan, jika kalian ke Pantai Tirangan yang berlokasi di Desa Babalan, Wedung Demak ini para wisatawan harus naik perahu kira-kira selama satu jam untuk mencapai lokasinya. Di perjalanan saat naik perahupun saja para wisatawan sudah disuguhi dengan pemandangan hutan bakau yang asri dan alami dengan hamparan laut yang sangat indah sekali. Kalau beruntung kalian bisa menyaksikan langsung para nelayan yang sedang mencari ikan-ikan di laut. Wisatawan juga bisa membeli ikan laut hasil tangkapan para nelayan yang masih segar dengan harga jauh lebih murah dibanding harga ikan di pasar atau di tempat pelelangan.

 

BACA JUGA : 6 Curug Di Kendal Jawa Tengah Yang Begitu Mempesona

 

4. Desa Wisata Tlogoweru

Photo By : @azis_505

 

Objek tempat wisata di Demak Jawa Tengah yang selanjutnya yaitu Desa Wisata Tlogoweru, awal mula adanya tempat wisata Desa Wisata Tlogoweru ini karena adanya keselarasan para petani untuk menyelamatkan tanaman padinya, karena tanama padinya yang selalu gagal panen karena rusak oleh hama tikus. Akhirnya para petani berinisiatif untuk memelihara burung hantu. Nah hingga saat ini sudah sekitar 200 ekor burung hantu yang hidup dengan bebas di desa tersebut. Banyak jenis burung hantu, Burung hantu terbanyak adalah dari jenis tyto alba. Bahkan di sini juga ada penangkaran burung hantu.

 

BACA JUGA : 8 Tempat Wisata Yang Favorit di Solo Jawa Tengah

 

5. Brown Canyon

wisata demak jawa tengah
Photo By : @pras.gzl_

 

Objek tempat wisata di Demak Jawa Tengah yang selanjutnya yaitu Brown Canyon, terletak di Desa Koban Batur Kecamatan Mranggen ada destinasi yang sangat keren di Demak, destinasi tersebut merupakan bekas galian dari pertambangan. Tempatnya eksotis, tentu sangat wajib dikunjungi para wisatawan. Ada juga yang menyebutkan bahwa Brown Canyon mirip dengan Grand Canyon di Amerika. Oleh sebab itu tidak heran jika tempat ini langsung menjadi tempat paling populer di kalangan para pecinta fotografi.

 

BACA JUGA : 7 Tempat Wisata Terbaik di Cilacap Jawa Tengah

 

6. Agrowisata Jambu Merah Delima dan Belimbing

Photo By : @shegoen_68

 

Tempat wisata di Demak Yang terakhir yaitu Agrowisata jambu merah delima dan belimbing, tentu saja kalian pasti akan lapar habis liburan dari tempat tempat wisata di demak. Apalagi buah belimbing Demak sangat khas dan terkenal enaknya, jadi sangat disayangkan apabila kunjungan kalian ke Demak melewatkan wisata yang ini.

 

 

Nah, itulah enam tempat wisata mura yang ada di demak, jadi kapan mau coba liburan kesana?

 

Semoga bermanfaat.

How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating 0 / 5. Vote count: 0

No votes so far! Be the first to rate this post.

Comments
Loading...